Bacaini.ID, KEDIRI – Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur membagikan informasi daftar harga bahan pangan pada Sabtu 8 Maret 2025.
Menginjak puasa hari ke-8, sejumlah bahan kebutuhan pokok mulai naik, seperti beras premium, gula, minyak goreng, bawang merah dan bawang putih, cabe.
Harga yang tertera merupakan rata-rata yang berlaku di tingkat konsumen di seluruh wilayah Jawa Timur.
Harga beras premium diketahui naik menjadi Rp 14.423 per kilogram. Sedangkan beras medium stabil di harga Rp 12.419 per kilogramnya.
Harga gula juga ikut-ikutan naik menjadi Rp 17.288 per kilogram. Begitu juga dengan harga minyak goreng, seperti minyak goreng curah menjadi Rp 18.865 per kilogram.
Minyak goreng kemasan premium Rp 20.231 per liter dan minyak goreng kemasan sederhana Rp 17.724 per liter.
Minyakita yang merupakan minyak goreng subsidi juga terus mengalami kenaikan menjadi Rp 16.856 per liter.
Sementara harga daging ayam turun menjadi Rp 35.095 per kilogram, tapi daging sapi naik menjadi Rp 118.408 per kilogram.
Harga telur ayam ras dalam beberapa waktu terakhir terus merangkak naik. Harga telur hari ini tercatat Rp 28.307 per kilogram.
Harga cabe merah keriting turun menjadi Rp 45.609 per dan Rp 49.804 per kilogram untuk cabe merah besar. Namun harga cabe rawit merah naik menjadi Rp 78.439 per kilogram.
Bawang merah naik menjadi Rp 39.245 per kilogram. Bawang putih juga mengalami kenaikan harga menjadi Rp 39.280 per kilogram.
Beberapa bahan takjil kolak tercatat juga terus merangkak naik. Harga kacang hijau Rp 21.533 per kilogram. Sementara ketela pohon juga naik menjadi Rp 4.925 per kilogram.
Penulis: Bromo Liem
Editor: Solichan Arif