• Login
  • Register
Bacaini.id
Monday, November 3, 2025
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
No Result
View All Result
Bacaini.id

Program Makan Bergizi Gratis Diusulkan Menyesuaikan Kondisi Daerah

ditulis oleh Redaksi
30/04/2025
Durasi baca: 2 menit
Program Makan Bergizi Gratis Diusulkan Menyesuaikan Kondisi Daerah

Bupati Trenggalek Nur Arifin dalam rapat koordinasi program MBG. Foto: istimewa

Bacaini.id, TRENGGALEK – Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) Mochamad Nur Arifin mengusulkan agar pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) tidak diberlakukan seragam di seluruh daerah.

Nur Arifin menyoroti tantangan di daerah dengan keterbatasan ekonomi seperti Trenggalek maupun wilayah kepulauan jika harus diseragamkan dalam menyediakan menu makanan.

“Saya ingin program MBG ini bisa betul-betul mengungkit kesejahteraan di daerah. Di kabupaten yang tidak seatraktif secara ekonomi, mencari mitra itu sangat sulit,” ujar Bupati Trenggalek ini dalam rapat sosialisasi percepatan program MBG bersama Badan Gizi Nasional (BGN), Rabu (30/4/2025).

Dalam rapat yang diikuti secara daring dari Gedung Smart Center Trenggalek, Mas Ipin, sapaan akrab Bupati Nur Arifin, menyampaikan bahwa implementasi MBG harus disesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing. Ia juga mengusulkan agar pelaksanaan MBG bisa melibatkan institusi seperti TNI, agar jangkauan distribusi dan keberlanjutan program bisa lebih terjamin.

Mas Ipin mengingatkan bahwa pengadaan SPPG (Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi) yang melayani 3.000 porsi per hari memerlukan biaya besar dan tidak semua daerah mampu melaksanakannya. Di Trenggalek, pihaknya telah melakukan efisiensi anggaran dengan mengubah ruang kelas menjadi dapur MBG.

Pembangunan fisiknya dibiayai melalui APBD, sementara operasionalnya diusulkan menggunakan model kantin bergizi dengan yayasan dari komite sekolah sebagai badan hukum.

Ia menilai skema ini lebih amanah dan mampu menjaga kualitas makanan, menghemat biaya transportasi, serta menjaga makanan tetap hangat saat diterima siswa.

Meski demikian, ia mengingatkan bahwa kesalahan kecil seperti makanan basi bisa berdampak besar dan mudah viral. Oleh sebab itu, ia meminta agar Standar Operasional Prosedur (SOP) MBG tidak dikunci mati, agar bisa menyesuaikan dengan dinamika di lapangan.

Mas Ipin juga mengusulkan pembiayaan MBG bisa dilakukan melalui Kartu Kredit Pemerintah (KKP), agar proses pembayaran lebih efisien dan tidak membebani vendor. (ADV)

Penulis: Aby Kurniawan
Editor: Hari TW

Print Friendly, PDF & EmailCetak ini
Tags: bupati trenggaleknur arifinprogram makan bergizi gratis
Advertisement Banner

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recommended

Indonesia Darurat Sampah, Anak-Anak di Kediri Gelar Kampanye Unik

Indonesia Darurat Sampah, Anak-Anak di Kediri Gelar Kampanye Unik

kisah tipes pertama di dunia

Kisah Pembawa Tipes Pertama di Dunia yang Jadi Legenda Medis

Wawali Blitar Elim Tyu Samba

Gebrakan Wawali Blitar Elim Tyu Samba

  • Gawat, Kurang Dari Seminggu 474 Kasus Covid Baru Muncul di Kediri

    Pemkab Rembang Hapus TPP, Nilai yang Diterima ASN Bikin Ngiler

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kepemilikan tanah dengan Letter C, Petuk D, dan Girik mulai tahun 2026 tidak berlaku. Mulai urus sekarang juga !

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Djarum Grup Akuisisi Bakmi GM, Pendapatannya Bikin Melongo

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pamer Hummer Listrik 4,5 M, “Rahasia” Ketenaran Gus Iqdam Dibongkar Netizen

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Isu Gratifikasi Membayangi Puncak Hari Jadi Blitar

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Bacaini.id adalah media siber yang menyajikan literasi digital bagi masyarakat tentang politik, ekonomi, sosial, budaya, hukum, pertahanan keamanan, hiburan, iptek dan religiusitas sebagai sandaran vertikal dan horizontal masyarakat nusantara madani.

© 2020 - 2025 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Beriklan
  • Redaksi
  • Privacy Policy
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL

© 2020 - 2025 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist