Bacaini.id, MALANG – Penyanyi Krisdayanti (KD) yang juga anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) memperlihatkan keseriusannya maju di Pilkada Kota Batu 2024.
Pada Rabu (5/6/2024), Krisdayanti mendatangi kantor DPC PDIP Kota Batu dan menyatakan keseriusannya menjadi bakal calon Wali Kota Batu.
Mantan istri musisi Anang Hermansyah itu mengatakan keputusannya maju dalam perhelatan Pilkada Batu lantaran adanya dorongan dari masyarakat.
”Iya, saya sudah bertemu dengan beberapa tokoh elit partai dan menyampaikan dorongan masyarakat. Ini yang membuat saya mau maju melanjutkan estafet kepemimpinan sebelumnya,” kata Krisdayanti di kantor DPC PDIP Kota Batu Rabu (5/6/2024).
Krisdayanti sebelumnya diketahui tidak mendaftar di DPC PDIP Batu secara offline. Dalam pendaftaran bakal calon wali kota dan bakal calon wakil wali kota, ia hanya berkomunikasi secara online (Via zoom) dengan panitia penjaringan Tim 9.
KD begitu biasa disapa mengaku kedatangannya di Kantor DPC PDIP Kota Batu dalam rangka menepati janji lantaran tidak bisa hadir langsung saat penyerahan berkas formulir pendaftaran.
Pada saat itu ia terkendala agenda Rakernas PDIP yang kebetulan bersamaan. Selain memeriksa kelengkapan berkas Bacawali, Krisdayanti juga mengatakan kedatangannya sebagai silaturahmi kader di dapil (daerah pemilihan).
Kehadirannya di Kota Batu sekaligus untuk menyapa masyarakat yang selama ini telah mendukungnya. Terkait alasan maju Pilkada selain dorongan masyarakat dan relawan, Krisdayanti mengaku ingin membangun kota kelahirannya lebih baik.
“Sebagai putri daerah, sudah sewajibnya saya untuk mendedikasikan saya membangun Kota Batu lebih baik lagi,” pungkasnya.
Penulis: A.Ulul
Editor: Solichan Arif