Bacaini.id, MALANG – Warganet Malang Raya dihebohkan ulah rombongan gowes Wali Kota Malang Sutiaji dan pejabat yang memaksa masuk kawasan Pantai Kondangmerak, Kabupaten Malang. Padahal lokasi tersebut masih tertutup dalam status PPKM Level 3.
Peristiwa yang terekam kamera ini berawal dari kedatangan rombongan Sutiaji bersama beberapa pejabat Pemkot Malang yang mengendarai sepeda pancal. Mereka gowes dari rumah dinas dengan tujuan akhir Jalur Lintas Selatan.
Dari foto yang beredar tampak Sekda Kota Malang Erik Setyo Santoso berdialog dengan petugas kepolisian. Mereka tetap memaksa masuk meski telah berulang kali dicegah oleh petugas kepolisian.
Kapolres Malang AKBP Bagoes Wibisono membenarkan adanya insiden tersebut. Dia mengatakan kepolisian tengah melakukan penyelidikan dan memeriksa sejumlah saksi. ”Laporannya masuk sore, namun datanya belum lengkap. Kami masih dalam tahap lidik,” terang dia dikonfirmasi awak media, Minggu malam, 19 September 2021.
Kapolres juga membenarkan jika kawasan wisata bahari itu masih ditutup selama masa PPKM Level 3. Jika memang benar terjadi upaya para pejabat untuk masuk, polisi akan melakukan penindakan. ”Sampai saat ini belum ada instruksi membuka tempat wisata dari Bupati Malang karena masih masuk PPKM Level 3. Artinya, jika memang ada unsur pelanggaran akan kami tindak,” tegasnya.
baca ini Rombongan Pejabat Terobos Tempat Wisata Pemkot Malang Minta Maaf
Sementara itu Kabag Humas Pemkot Malang, Donny Sandito saat dihubungi mengaku tidak mengetahui terkait penolakan itu. Dia bilang sebelum masuk rombongan sudah meminta izin masuk untuk sekedar beristirahat.
”Mungkin memang karena gangguan sinyal akhirnya miskomunikasi. Pak Kapolsek waktu kita hubungi juga tidak bisa karena lagi ada di kota. Kami disana sudah izin untuk masuk sebentar,” kata Donny.
Dia membenarkan jika rombongan itu adalah pejabat Pemkot Malang. Mulai dari Wali Kota Malang, Sekda dan juga kepala dinas yang lain. Tujuan kegiatan gowes ini murni mengisi akhir pekan dengan berolahraga.
”Tujuan kita memang ke JLS dan saat di pantai kami masuk sebentar untuk istirahat dan sudah izin. Waktu itu lebih baik istirahat di sana dari pada di pinggir jalan,” tukasnya.
Penulis: A. Ulul
Editor: HTW
Tonton video: