Bacaini.ID, KEDIRI – Survey yang dilakukan oleh aplikasi kencan JustDating pada tahun 2023 menyebut 40% pasangan di Indonesia melakukan perselingkuhan.
Yang mengejutkan lagi, dalam survey ditemukan instrumen perempuan lebih banyak terlibat perselingkuhan ketimbang instrumen laki-laki.
Jika sebelumnya banyak beredar informasi tanda pria berselingkuh agar perempuan lebih waspada, lantas bagaimana ciri-ciri perempuan yang berselingkuh?.
Berikut tanda-tanda menurut Dark Psychology:
• Menjadi lebih peduli pada penampilan. Tiba-tiba gemar berbelanja baju-baju baru, berpakaian bagus saat keluar tanpa pasangannya. Kemudian juga kerap berpenampilan modis dan meluangkan banyak waktu untuk berdandan atau ke salon yang itu di luar kebiasaan.
• Tiba-tiba menjadi peduli dengan pola makan dan mulai berolahraga. Di antaranya menurunkan berat badan, pergi ke gym, melakukan yoga, dan lainnya.
• Dia mulai mengenakan celana dalam dan pakaian dalam model terbaru yang menggoda.
• Saat bersama pasangannya, dia memperlakukan pasangannya seolah-olah tidak ada. Bersikap tidak peduli dan cenderung tidak mau melihat wajah.
• Dia akan membuang waktunya dengan melakukan tugas, bekerja, dan berbicara dengan anggota keluarga lain. Sibuk dengan hewan peliharaan dan secara sadar menolak berduaan dengan pasangan karena sudah tidak lagi merasa nyaman.
• Otak perempuan secara tidak sadar akan membandingkan pasangannya dengan si pria baru. Akibatnya, sejak dalam pikiran mendorong lebih sering menghina pasangannya dan mengunggulkan si pria baru.
• Perempuan yang berselingkuh tidak mungkin memulai pelukan atau ciuman, apalagi hubungan intim dengan pasangan sahnya. Semuanya melambat dan akhirnya terhenti.
• Saat dia berada di luar baik untuk urusan kerja atau lainnya, dia akan menghubungi pasangan sahnya lebih dahulu untuk memastikan tidak menghubungi di saat dirinya bersenang-senang dengan si pria baru.
• Dia akan menjaga pesan dan email teleponnya tetap bersih dan menghapus semua obrolan setiap saat, atau dia mengunci dan bersikap lebih protektif dengan ponselnya.
• Saat ditinggal pergi pasangannya, perempuan yang berselingkuh tidak akan pernah menghubungi dulu atau bertanya kabar. Dia tidak akan berkabar selama beberapa hari karena sudah tidak memikirkan.
• Dia akan terlihat selalu sibuk dengan pekerjaannya. Tidak dapat dilacak sepanjang hari dan selalu pulang terlambat. Juga membuat alasan ada pekerjaan di hari libur atau weekend.
• Perempuan yang berselingkuh tidak akan suka jika ditanya di mana dia berada. Tapi dia akan selalu mau tahu di mana pasangannya berada. Dia juga akan kesal pada pasangannya hanya karena masalah kecil.
• Tiba-tiba dekat dengan lawan jenis dan dia tahu secara mendalam “teman”nya ini, mengenal keluarganya dan kehidupan pria lain tersebut.
• Ada perubahan dalam hubungan ranjang. Bisa jadi dia tidak lagi bergairah, atau justru jadi sangat bergairah dengan mengenalkan pada pasangannya posisi-posisi baru yang sebelumnya tidak pernah dilakukan.
Penulis: Bromo Liem
Editor: Solichan Arif