Bacaini.ID, KEDIRI – Sebelum TikTok masuk Indonesia, Facebook menjadi platform media sosial paling banyak diminati.
Popularitas Facebook sempat meredup seiring makin beragamnya inovasi fitur yang ditawarkan oleh media sosial lain seperti Instagram maupun YouTube.
Pada kekinian, Facebook kembali jadi primadona para pegiat media sosial dengan program monetisasi melalui FB Pro.
Konten kreator FB Pro mendapatkan keuntungan dari video konten yang mereka bagikan pada pengikutnya.
Dikutip dari GoodStats, survei yang dilakukan oleh Asosiasi Jasa Pengguna Internet Indonesia (AJPII) mengungkapkan bahwa generasi milenial adalah golongan yang paling aktif menggunakan Facebook.
Survei yang dilakukan pada 18 Desember 2023 hingga 19 Januari 2024 ini melibatkan 8.720 responden dari seluruh Indonesia.
Data survei menyebutkan, generasi milenial, kelahiran tahun 1981-1996, sebanyak 74,09 persen menyatakan aktif di platform Facebook.
Mereka jadi golongan generasi yang paling banyak menggunakan Facebook. Disusul oleh generasi X, yang lahir antara tahun 1965 sampai 1980.
Sebanyak 66,30 persen gen X mengaku aktif di media sosial Facebook.
Baby boomers, generasi yang lahir tahun 1946 sampai 1964, menjadi golongan generasi selanjutnya yang aktif bermedia sosial di Facebook dengan prosentase 56,59 persen.
Sementara itu gen Z menjadi generasi yang paling sedikit aktif di Facebook. Sebanyak 51,64 persen gen Z menyatakan aktif menggunakan Facebook.
Dari penelitian lain yang dilakukan oleh Jakpat pada Desember 2024, gen Z lebih menyukai platform media sosial Instagram, TikTok dan YouTube.
Penulis: Bromo Liem
Editor: Solichan Arif