Bacaini.id, KEDIRI – Menjelang Hari Raya Imlek, Klenteng Tjoe Hwie Kiong Kota Kediri memandikan dan menyucikan patung dewa-dewi. Kegiatan ini menjadi salah satu ritual awal menyambut Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili, 22 Januari 2023.
Dalam ritual menyambut Imlek tahun ini, sedikitnya ada 50 patung dewa dewi yang dimandikan dan disucikan. Diantaranya termasuk patung Makco Thian Shang Sen Mu, yaitu patung tertua di Klenteng Tjoe Hwie Kiong yang telah berusia lebih dari dua abad.
“Ritual ini rutin dilakukan satu pekan menjelang Imlek. Tahun ini kurang lebih ada 50 patung di 16 altar, sekaligus kita lakukan pembersihan klenteng,” kata Prayetno Sutikno kepada Bacaini.id disela kegiatan pembersihan, Minggu, 15 Januari 2023.
Ketua Yayasan Klenteng Tjoe Hwei Kiong itu menjelaskan, menurut kepercayaan Tionghoa, memandikan dan menyucikan patung merupakan cerminan diri bagi setiap manusia agar tidak lupa membersihkan hati.
Sebelum melakukan pembersihan, terlebih dahulu umat Tridharma melakukan sembahyang bersama di klenteng. Prayetno menjelaskan, sembahyang dilakukan untuk menghantarkan pada dewa dan dewi atau son sen naik ke langit
“Dewa Dewi naik ke langit untuk melaporkan perbuatan kita selama setahun ini kepada Tuhan YME. Sehingga di tahun yang baru nanti kita bisa memperbaiki diri sebagai umat yang lebih baik,” jelasnya.
Sementara itu, tahun 2023 dalam kalender China adalah tahun Kelinci Air. Prayetno menyebutkan secara terpisah bahwa binatang kelinci sendiri merupakan simbol dari keberuntungan dan kemakmuran.
Dengan adanya unsur air, manusia tetap harus hidup dengan hati-hati dan terus waspada. Menurutnya, air dapat membawa kebaikan, menghanyutkan hal-hal yang berhubungan dengan keburukan, tetapi sifat air sendiri juga bisa menghancurkan.
“Jadi kita menjalani kehidupan untuk mendapat keberuntungan dan kemakmuran tetapi harus tetap mawas diri. Harapannya, tahun ini semakin baik dari tahun lalu, apalagi setelah pandemi kemarin,” tandasnya.
Berbeda dengan tahun lalu, Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili yang jatuh pada 22 Januari 2023 mendatang, selain menggelar kegiatan peribadatan secara sederhana, Klenteng Tjoe Hwei Kiong juga akan menggelar pertunjukan barongsai.
Editor: Novira