Bacaini.id, MOJOKERTO – Di tengah kontroversi ceramahnya yang dianggap menghina Presiden Jokowi, budayawan Emha Ainun Nadjib akan tampil berdakwah di Mojokerto. Pengajian ini diperkirakan dihadiri 2.500 orang di GOR Mojopahit besok tanggal 15 Februari 2023.
Kehadiran Cak Nun ini disampaikan Wali Kota Mojokerti Ika Puspitasari saat melihat kesiapan lokasi pengajian di GOR Mojopahit Jalan Gajah Mada 149, Kamis, 2 Februari 2023. Cak Nun dijadwalkan mengisi peringaran Isra Mi’raj yang digelar Pemkot Mojokerto.
“Sebelumnya acara akan digelar di lapangan Surodiwanan. Tapi kita pindah ke GOR yang lebih layak untuk menggelar pengajian yang dihadiri Mbah Nun,” kata Ika kepada Bacaini.id.
Ika menjelaskan perpindahan lokasi ini dilakukan mengingat kapasitas GOR yang memiliki tempat parkir luas dengan daya tampung cukup besar. Sebab diperkirakan ribuan jamaah Maiyah dari berbagai kota akan datang.
Panitia sendiri telah menyiapkan panggung seluas 18×12 meter sebagai tempat manggungnya Cak Nun. Hal ini sesuai permintaan pihak manajemen Cak Nun yang telah disampaikan beberapa hari sebelumnya.
Pemilihan tempat di dalam GOR juga dianggap lebih representatif dibandingkan tempat terbuka seperti lapangan Surodinawan. Polisi juga akan lebih mudah melakukan pengamanan dan mengatur akses keluar masuk jamaah.
Penulis: Fio
Editor: HTW
Tonton video: