Bacaini.ID, KEDIRI – Indonesia memperoleh penghargaan prestisius dunia bidang arsitektur, Prix Versailles pada awal Mei lalu.
Museum Saka Bali dinobatkan sebagai salah satu museum yang terindah di dunia pada tahun 2025.
Prix Versailles merupakan penghargaan internasional tahunan di bidang arsitektur yang dihelat sejak 2015.
Penghargaan ini diselenggarakan oleh UNESCO dan World Prix Versailles Organization (WPVO).
Selain Museum Saka di Bali, museum lain yang dinobatkan sebagai museum terindah di dunia tahun ini adalah Grand Palais di Perancis dan Audeum di Korea Selatan.
Kemudian juga Kunstsilo di Norwegia, Diriyah Art Futures di Saudi Arabia, Cleveland Museum of Natural History dan Joslyn Art Museum yang keduanya ada di Amerika Serikat.
Museum Saka terletak dalam kompleks Ayana resort di Jimbaran.
Didesain oleh Mitsubishi Jisho Design, museum yang baru dibuka pada Juli 2024 lalu ini banyak menarik perhatian dunia karena desainnya yang indah.
Desain Museum Saka mewujudkan filosofi Bali Giri Segara, keseimbangan sakral gunung dan laut yang melambangkan kekuatan spiritual saling terhubung dan transformasi kehidupan yang berkelanjutan.
Museum Saka menyimpan dokumen arsip dan benda-benda bersejarah, sementara pamerannya memamerkan tradisi hidup pulau Bali, termasuk filosofi kontemplatif Nyepi hingga sistem irigasi Subak.
Penamaan Saka sendiri merujuk pada kalender Saka Bali.
Penulis: Bromo Liem
Editor: Solichan Arif