Bacaini.id, KEDIRI – Hasil survei nasional Poltracking Indonesia mencatat elektabilitas pasangan bakal calon presiden dan wakilnya, Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka unggul 40,2 persen dibanding Ganjar – Mahfud dan Anies Baswedan – Muhaimin di awal November 2023 ini.
Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda mengatakan elektabilitas Prabowo – Gibran naik 9,5 persen dibanding periode survei September 2023 sebesar 30,7 persen. Prabowo – Gibran disebut unggul di dua provinsi besar di Jawa dibanding dua pasangan lainnya.
“Pertarungan ketat Prabowo – Gibran dengan Ganjar – Mahfud terjadi di Jawa Timur,” tulis Hanta Yuda dalam siaran pers yang diterima Bacaini.id, Jumat, 10 November 2023.
Perolehan suara Prabowo – Gibran di Jawa Timur pada bulan ini tercatat 41,7 persen. Sedangkan pasangan Ganjar – Mahfud sebanyak 38,3 persen. Sementara pasangan Anies – Muhaimin menempati posisi buncit sebesar 17,8 persen.
Hasil berbeda terjadi di Jawa Tengah, dimana pasangan Ganjar – Mahfud mendominasi perolehan suara dibanding dua pasangan lainnya. Di provinsi kandang banteng ini, Ganjar – Mahfud mendapat 53,3 persen suara. Sementara Prabowo – Gibran meraup 27,2 persen, dan Anies – Muhaimin hanya 13,3 persen.
Sementara di Jawa Barat, pasangan Prabowo – Gibran kembali mendominasi dengan perolehan 39,5 persen. Urutan kedua dipegang pasangan Anies – Muhaimin sebesar 32,6 persen. Sedangkan pasangan Ganjar – Mahfud menjadi nomor buncit sebesar 25,8 persen.
“Meski lebih rendah, tapi tren perolehan suara Ganjar – Mahfud dan Anies – Muhaimin cenderung naik. Sedangkan Prabowo – Gibran justru turun,” kata Hanta.
Dari dua skema pemilu, yakni satu dan dua putaran, pasangan Prabowo – Gibran diprediksi tetap masuk kontestasi. Sedangkan pasangan Ganjar – Mahfud dan Anies – Muhaimin bisa terdepak di putaran kedua.
Survei ini dilakukan pada medio 28 Oktober – 3 November 2023, dengan melibatkan 1.220 responden seluruh Indonesia.
Penulis: Hari Tri W