Bacaini.ID, SURABAYA – Dukungan kepada pasangan Khofifah Indar Parawansa – Emil Elestianto Dardak di pilgub Jawa Timur terus mengalir. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengumumkan dukungan mereka kepada Khofifah – Emil menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur.
Pasangan petahana ini menerima surat rekomendasi di Kantor DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis, 18 Juli 2024. Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengatakan elektabilitas dan kapasitas mereka sangat bagus selama memimpin Jawa Timur.
“Elektabilitasnya bagus, kredibilitas, dan kapasitas sudah terbukti, dan kemudian menjadikan DPP PKS memberikan (dukungan) untuk Pilkada 2024 kepada Khofifah sebagai cagub dan Mas Emil sebagai cawagub (Pilkada) Jatim,” kata Ahmad Syaikhu kepada wartawan.
Dengan bergabungnya PKS, pasangan Khofifah Indar Parawansa – Emil Elestianto Dardak telah mengantongi delapan partai pengusung. Mereka adalah Partai Demokrat, Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Perindo, dan PKS.
Kepala Litbang Bacaini.ID, Danny Wibisono mengatakan keputusan PKS untuk mendukung Khofifah-Emil menunjukkan dinamisnya peta politik pilkada. “Konfigurasi koalisi di pilpres tidak tegak lurus dengan pilkada, dan tidak bisa menjadi rujukan koalisi di daerah,” kata Danny.
Elit partai akan mencermati dinamika yang terjadi di daerah sebagai rujukan memberikan rekomendasi. Termasuk profil kandidat serta peluang kemenangannya.
“Parpol tidak sekedar mencari kandidat yang populer, tetapi yang berpotensi besar untuk menang. Dan ini bisa sangat cair, tidak terikat struktur koalisi pusat,” tambah Danny.
Situasi ini, menurut Danny justru sangat positif bagi para kontestan pilkada. Mereka akan lebih leluasa bergerak dalam menggalang dukungan parpol.
Demikian pula partai politik memiliki lebih banyak pilihan kandidat sebagai calon kepala daerah yang diusung.
Penulis: Hari Tri Wasono