Bacaini.ID, MALANG – Sebuah petasan meledak di Jalan Ikan Piranha Atas 1 RT/RW 1, Kelurahan Tunjungsekar, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang dan menelan korban.
Sedikitnya 5 anak di bawah umur dilarikan ke ruang gawat darurat RS Lavalette Kota Malang akibat terkena ledakan. Peristiwa yang menghebohkan itu terjadi Kamis 20 Maret 2025.
Kasi Humas Polresta Malang Kota Malang Ipda Yudi Risdiyanto mengatakan, korban mengalami luka di sejumlah bagian tubuh.
”Peristiwa itu sempat terekam CCTV salah satu rumah di lokasi kejadian. Kejadiannya sekitar pukul 1 siang, mereka anak-anak ini bermain petasan,” kata Yudi, Jumat (21/3/2025).
Informasi yang dihimpun, petasan yang meledak diduga hasil racikan anak-anak itu sendiri dengan bahan yang diperoleh dari belanja online.
Para korban diketahui berusia terkecil 11 tahun dan yang paling besar 14 tahun. Rata-rata mengalami luka akibat pecahan kaca pada tangan dan lengan.
Ada juga yang terluka di bagian telinga dan wajah dan harus menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
Menurut Yudi polisi masih melakukan penyelidikan, termasuk memeriksa CCTV dan meminta keterangan saksi-saksi.
“2 korban masih menjalani perawatan, sedangkan lainnya sudah dibolehkan pulang,” terangnya.
Penulis: A. Ulul
Editor: Solichan Arif