Bacaini.id, KEDIRI – Legiun asing Persik Kediri, Renan Silva tidak gentar menghadapi mantan klubnya, Madura United, Minggu, 9 Juli 2023, besok. Bahkan dia optimis membawa pulang tiga poin dari Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan.
Renan Silva mengaku, timnya telah siap 100 persen menghadapi Madura United dalam laga lanjutan pekan kedua Liga 1 musim 2023/2024. Meski diakuinya pertandingan besok tidak akan berjalan mudah.
“Kita tahu Madura tim besar, Madura main di kandang. Besok pertandingan sulit tapi kita siap, kita prepare bagus 100 persen. Kita harap besok dapat tiga poin,” kata Renan dalam sesi pre match press conference, Sabtu, 8 Juli 2023.
Pemain asal Brasil itu akan bermain secara profesional dan optimis meraih tiga poin. Menurutnya, kemenangan menjadi hal penting untuk memuluskan jalan Macan Putih dalam mengarungi kompetisi musim ini.
“Saya tahu ini ada banyak pemain bagus, staf dan manajemen saya respect, suporter Madura juga. Tapi saya hari ini di Persik Kediri dan saya harap besok kita menang, penting untuk kita,” tandasnya.
Sementara itu, Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide juga mengaku siap untuk menghadapi laga besok. Dia mengaku telah memperbaiki sisi pertahanan dan penyerangan agar lebih efektif di pertandingan nanti.
“Kita siap untuk pertandingan besok, saya lihat Madura seperti tim besar, kita tahu ini sulit tapi kita siap lakukan yang terbaik,” ujar Marcelo.
Meski sebelumnya Macan Putih telah bertemu dalam laga pra musim beberapa waktu lalu, menurut Marcelo situsi laga besok bakal berbeda. Tidak hanya Persik, Laskar Sappe Kerab pun sudah pasti melakukan perubahan.
“Ketika uji coba lawan Madura kita masih di proses pra musim. Ada perubahan di Madura, di Persik juga. Pasti pertandingan besok beda, kita siap untuk pertandingan,” imbuhnya.
Pertandingan Persik Kediri melawan tuan rumah Madura United bakal berlangsung pada Minggu, 9 Juli 2023, besok. Kick off dimulai pukul 15.00 WIB di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan.
Penulis: Novira