Bacaini.id, TULUNGAGUNG – Kebakaran hebat terjadi di Pasar Bandung Tulungagung Minggu dini hari, 27 November 2022. Tiga kios ludes terbakar api yang diduga berasal dari arus pendek listrik.
“Kebakaran di Pasar Bandung terjadi sekitar pukul 01.10 WIB. Kami langsung menuju lokasi kebakaran membawa tiga armada damkar dan dua suply,” kata Kabid Damkar Satpol PP Tulungagung, Gatot Sunu kepada Bacaini.id pagi tadi.
Tiba di lokasi kebakaran petugas damkar langsung melakukan pemadaman. Setelah berjibaku dengan api yang cukup besar, petugas berhasil mengendalikan kebakaran sekitar pukul 03.30 WIB. Mereka sempat kesulitan menjangkau titik api karena tak bisa masuk ke dalam kios yang terbakar.
“Dalam pemadaman kendala kami ketika membuka pintu kios emas yang terbuat dari besi dan masih dalam kondisi terkunci,” tambah Gatot Sunu.
Hasil penyelidikan sementara sumber api berasal dari kios bahan pokok di dekat pintu masuk pasar. Api yang membesar membuat dua kios di sekitarnya ikut terbakar. Beruntung kebakaran di dua kios sekitarnya tak terlalu parah dan hanya menimbulkan kerusakan ringan. Namun kios bahan pokok yang menjadi sumber api terbakar habis.
Kapolsek Bandung Iptu Dadang Trianto menambahkan, saksi mata mengetahui terjadi percikan api di kios bahan pokok. Setelah dicek, ternyata dinding kios sudah panas. Kemudian saksi tersebut melapor ke polisi. “Setelah dicek api sudah membesar dan kami langsung meghubungi damkar,” imbuhnya.
Dadang menduga kebakaran terjadi akibat konsleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. “Untuk kios yang terbakar habis kerugian mencapai Rp300 juta,” pungkasnya.
Penulis: Setiawan
Editor: HTW
Tonton video: