Bacaini.id, TRENGGALEK- Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin bertemu warga Trenggalek yang merantau di Kecamatan Rantau Pulung, Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur, Jum’at (16/5/2024).
Didampingi istrinya, Novita Hardini, Arifin menyapa warganya yang tengah merantau di Kalimantan. “Hari ini kita ketemu dengan keluarga Trenggalek yang ada di Rantau Pulung, Kutai Timur. Jadi senang silaturahim, kita diundang, kemudian kita juga mendengar perjuangan mereka selama transmigrasi,” ucapnya.
Bupati muda ini mengapresiasi program transmigrasi yang digagas pemerintah pusat. Hal ini memberi peluang bagi warga yang tinggal di Jawa untuk mendapat peluang pekerjaan di luar Jawa.
“Semoga membawa manfaat untuk seluruh masyarakat. Saya berterimakasih, sukses selalu dan jangan lupa Trenggalek. Pulang suatu saat ya?” katanya kepada para transmigran.
Pesan yang sama disampaikan Novita Hardini, yang berharap warga Trenggalek di perantauan ini tak melupakan tanah kelahirannya.
“D imanapun kita berada. kita tetap orang Trenggalek. Ini salah satu perjalanan spiritual kami, saya dan Mas Arifin untuk merekatkan kembali tali persaudaraan yang tidak boleh terputus,”kata Novita.
Penulis: Abi
Editor: Hari Tri W