• Login
Bacaini.id
Wednesday, January 28, 2026
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
  • BACA DATA
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
  • BACA DATA
No Result
View All Result
Bacaini.id

Hari Sumpah Pemuda, Pemkab Kediri Nilai Pentingnya Indeks Pembangunan Pemuda

ditulis oleh
28 October 2024 20:48
Durasi baca: 2 menit
Hari Sumpah Pemuda, Pemkab Kediri Nilai Pentingnya Indeks Pembangunan Pemuda. Foto : Dok. Pemkab Kediri

Hari Sumpah Pemuda, Pemkab Kediri Nilai Pentingnya Indeks Pembangunan Pemuda. Foto : Dok. Pemkab Kediri

Bacaini.ID, KEDIRI – Pemerintah Kabupaten Kediri menilai pentingnya meningkatkan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) di Bumi Panjalu. Hal itu diungkapkan melalui upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Halaman Belakang Kantor Pemkab Kediri, Senin (28/10/2024) pagi.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Ario Bimo Nandito Ariotedjo melalui Pjs Bupati Kediri Heru Wahono Santoso menyampaikan, pengembangan kepemudaan menjadi bagian penting dalam pembangunan Indonesia baik secara subyek maupun obyek pembangunan.

“Pemuda Indonesia membutuhkan layanan pemberdayaan untuk membangun potensi yang masih terpendam hingga potensi tersebut menjadi kekuatan,” kata Pjs bupati yang akrab disapa Heru.

Dikatakan, hasil pencapaian para pemuda di Indonesia dapat ditemui melalui Indeks Pembangunan Pemuda (IPP). Pada 2024, IPP mencapai 56,33 persen dengan rincian capaian domain pendidikan sebesar 70 persen, domain kesehatan dan kesehatan sebesar 65 persen, domain gender dan diskriminasi sebesar 53,33 persen.

“Sementara domain lapangan dan kesempatan kerja sebesar 45 persen, serta domain partisipasi dan kepemimpinan sebesar 43,33 persen,” rincinya.

Dengan kondisi tersebut, Heru mengatakan, capaian IPP perlu ditingkatkan dengan melakukan upaya pengembangan potensi dan keunggulan pemuda secara masif. Terlebih, pemuda adalah pemilik masa depan bangsa.

Karena itu, menurut Heru, setiap upaya untuk memperbaiki kebijakan kepemudaan pada tingkat daerah patut mendapat dukungan sehingga hal ini akan berdampak pada perluasan cakupan dan jangkauan pelayanan kepemudaan.

“Dunia industri, perguruan tinggi, dan media harus bergerak secara sinergi sehingga terbangun ekosistem pelayanan kepemudaan yang inovatif untuk mendukung tumbuh kembangnya kepemudaan,” harapnya.

Dalam kesempatan memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Kabupaten Kediri ini dihadiri seluruh jajaran Forkompimda. Adapun tema serentak yang diusung ‘Maju Bersama Indonesia Raya’.

“Tema ini menyampaikan pesan untuk meningkatkan dan memajukan berbagai elemen pelayanan kepemudaan,” pungkasnya. (ADV)

Print Friendly, PDF & EmailCetak ini
Advertisement Banner

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recommended

Purbaya Yudhi Sadewa. Foto: istimewa

Menteri Keuangan Mutasi Sejumlah Pejabat Eselon II

Ilustrasi IHSG. Foto: istimewa

Ramai Berita MSCI Picu Anjloknya Saham, Ini Penjelasan Sederhananya

Aurora berwarna merah dan hijau terlihat di langit Eropa akibat badai Matahari Januari 2026

Aurora Muncul di Berbagai Negara, Ini Penjelasan Ilmiah Badai Matahari Januari 2026

  • Infografik daftar event Jawa Timur yang masuk Karisma Event Nusantara (KEN) 2026

    KEN 2026 Jawa Timur: Kediri, Blitar, Tulungagung Gugur, Trenggalek Melaju

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Cuaca Ekstrem Melanda Jawa Timur, BMKG Sebut Blitar Raya hingga Madura Jalur Utama Angin Kencang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Curhat Ressa di Podcast Denny Sumargo Bikin Publik Berbalik Serang Denada

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bus Harapan Jaya Terobos Lampu Merah, Tabrak Mobil, Motor, dan Rumah di Kediri

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Djarum Grup Akuisisi Bakmi GM, Pendapatannya Bikin Melongo

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Bacaini.id adalah media siber yang menyajikan literasi digital bagi masyarakat tentang politik, ekonomi, sosial, budaya, hukum, pertahanan keamanan, hiburan, iptek dan religiusitas sebagai sandaran vertikal dan horizontal masyarakat nusantara madani.

No Content Available
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Beriklan
  • Redaksi
  • Privacy Policy

© 2020 - 2026 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
  • BACA DATA

© 2020 - 2026 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In