Bacaini.id, JOMBANG – Ribuan massa yang mengatasnamakan Aliansi Masyarakat Jombang Peduli Palestina (AMJPP) menggelar aksi damai di bundaran ringin contong Jombang, Jawa Timur Rabu sore (25/10/2023).
Massa menggelar salat gaib sekaligus mengecam kekerasan yang dilakukan Israel terhadap warga sipil di Palestina. Selain doa bersama, massa AMJPP juga menyampaikan tujuh tuntutan sekaligus melakukan penggalangan dana.
Fantastis, dalam sekejap telah terkumpul dana sebesar Rp 225 juta lebih. “Kita gelar salat gaib dan doa untuk saudara kita di Palestina,” ujar Kordinator aksi AMJPP Zulfikar Dawam Ichwanto di sela aksi Rabu (25/10/2023).
Ribuan massa bernuansa pakaian putih membanjiri lokasi unjuk rasa. Terlihat di antaranya kaum ibu-ibu yang membawa anak-anak. Aksi dimulai dengan salat gaib berjamaah.
Tidak sedikit dari peserta aksi yang meneteskan air mata. Mereka turut merasakan kepedihan yang diderita muslim Palestina. Aksi dilanjutkan dengan orasi, termasuk membentangkan spanduk berisi narasi dukungan kepada umat muslim Palestina.
Diceritakan bagaimana tentara Israel dengan kejam menyerang perkampungan warga sipil Palestina dan juga merusak rumah ibadah. “Tindakan Israel sudah menodai umat muslim di seluruh dunia,” tegas Zulfikar yang juga mantan Ketua Ansor NU Jombang.
Tujuh tuntutan yang disampaikan massa AMJPP di antaranya adalah meminta PBB dan organisasi dunia mendesak penghentikan agresi militer di Palestina. Aksi massa yang dijaga ketat petugas kepolisian ditutup dengan doa bersama oleh tokoh lintas agama.
Dalam aksi solidaritas itu, massa juga melakukan penggalangan dana untuk para korban Palestina. Keterangan yang disampaikan panitia, telah terkumpul dana Rp 225 juta atau tepatnya Rp 225.670.000.
Rencananya uang yang terkumpul dari hasil penggalangan dana itu akan disalurkan kepada Badan Amil Zakat Nasional (BazNas) Kabupaten Jombang.
Penulis: Syailendra
Editor: Solichan Arif