Bacaini.id, MALANG – Pertaruhan nasib Eduardo Almeida sebagai pelatih Arema FC terselamatkan. Singo Edan berhasil mencuri satu poin dalam lawatannya ke kandang Barito Putera, Minggu, 4 September 2022, malam.
Laga lanjutan pekan kedelapan Kompetisi BRI Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 berakhir dengan skor 1-1. Dedik Setiawan sang super-sub, mencetak gol penyelamat bagi Arema FC dari kekalahan.
Malam itu, Dedik diplot sebagai pemain cadangan dan baru masuk menggantikan striker utama Abel Issa Camara. Keputusan Almeida ternyata membuahkan hasil. Tak butuh waktu lama, Dedik mampu membobol gawang Barito Putera yang dijaga kiper Norhalid dimenit 83′.
Sejak kick off, pertandingan kedua kesebelasan sebenarnya berlangsung pragmatis. Selama 90 menit waktu normal, tidak banyak peluang emas yang tercipta. Hanya saja, Barito Putera memang lebih banyak mengancam barisan pertahanan Arema.
Ancaman pertama datang dari Renan Alves dengan memanfaatkan tendangan bebas. Namun sundulannya masih melambung di atas mistar gawang. Selain itu, Rizky Pora juga gagal memecah kebuntuan dari peluang yang didapatnya, saat pertandingan baru berjalan selama 15 menit.
Gol pertama sekaligus satu-satunya dari tim berjuluk Laskar Antasari tercipta melalui kaki Renan Alves yang mampu mengeksekusi tendangan bebas dengan baik dimenit 21′. Kedudukan berubah 1-0 untuk keunggulan Barito Putera.
Sementara gol balasan Arema FC baru tercipta pada menit 83′. Bermula saat Ilham Udin merangsek dari sisi kiri pertahanan lawan dan berhasil melepas umpan ke area kotak penalti.
Beruntung, Dedik ‘Drogba’ Setiawan berada di posisi yang tepat. Sundulannya berhasil mengecoh kiper Barito Putera dan berbuah gol. Skor imbang 1-1 sekaligus menjadi hasil akhir pertandingan.
Selain mengamankan kursi kepelatihan Almeida, hasil ini juga memperkuat posisi Arema FC di papan tengah klasemen sementara dengan total perolehan 11 poin. Sementara Barito Putera masih harus bergelut di papan bawah dengan raihan empat poin.
Penulis: A.Ulul
Editor: Novira