Bacaini.id, KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Kediri menggelar tes kesehatan secara kolektif terhadap puluhan bakal calon anggota legislatif (bacaleg). Tes kesehatan ini diperlukan untuk persiapan mengikuti pemilihan legislatif tahun 2024 mendatang.
Tes kesehatan yang dilakukan di Rumah Sakit Bhayangkara Kediri meliputi tes deteksi narkoba hingga tes psikologi. Pada kesempatan yang sama, seluruh Bacaleg dari Partai Gerindra juga mengurus pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) secara bersama-sama.
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Kediri, Katino mengatakan serangkaian tes ini merupakan persyaratan mengikuti pemilihan calon legislatif tingkat Kota Kediri, Provinsi Jawa Timur, maupun pusat.
“Hari ini kita melakukan tes kesehatan, psikotes dan narkoba untuk memenuhi persyaratan pendaftaran Bacaleg Pemilu 2024,” kata Katino, Kamis, 4 Mei 2023.
Katino berharap, seluruh Bacaleg bisa lolos dalam serangkaian tes yang dilakukan hari ini sehingga mereka bisa didaftarkan ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri. Rencananya pendaftaran Bacaleg Partai Gerindra akan dilakukan secara serentak.
“Harapannya semua bisa lolos tes agar bisa didaftarkan ke KPU secara serentak nantinya,” imbuhnya.
Sebagai informasi, komposisi Bacaleg Partai Gerindra Kota Kediri untuk Pemilu 2024 ini didominasi wajah lama. Hanya sedikit wajah baru, diantaranya pensiunan ASN Kota Kediri Ivantoro dan Habib yang merupakan seorang notaris kenamaan di Kediri.
Penulis: AK.Jatmiko
Editor: Novira