Bacaini.ID, BLITAR – Seiring berjalannya proyek nasional Jalur Lintas Selatan (JLS), Pemerintah Kabupaten Blitar menyiapkan rencana pembangunan kawasan pariwisata.
Dalam kunjungannya susur pantai di kawasan Blitar Selatan, Bupati Blitar Rijanto dibuat takjub dengan keelokan pemandangan alam yang ada.
Bupati Rijanto dan Wakil Bupati Beky Herdihansah diketahui menyusuri kawasan Pantai Pudak, Pantai Gayas, Pantai Jebring, Pantai Pasur dan sekitarnya.
Keduanya tidak berhenti terkagum-kagum dengan keindahan alam Blitar Selatan, di mana Jalur Lintas Selatan akan menjadi akses utamanya.
Wakil Bupati Blitar Beky Herdihansah melihat perpaduan antara keindahan alam dengan pengembangan potensi ekonomi di Blitar Selatan.
Pembangunan pariwisata di kawasan pantai selatan kata dia akan meningkatkan kemakmuran ekonomi kerakyatan masyarakat, khususnya Blitar Selatan.
“Yang jelas untuk pariwisata luar biasa. Spot-spotnya luar biasa, eksklusif. Perekonomian masyarakat juga akan berkembang,” tutur Wabup Beky Herdihansah.
Kabupaten Blitar diketahui punya banyak potensi wisata alam yang selama ini belum tergarap maksimal. Pantai-pantai di Blitar Selatan dikenal akan keindahannya.
Banyak spot keindahan yang tidak kalah dengan daerah-daerah lain. Kabupaten Blitar juga memiliki wisata Gunung (Gunung Kelud) yang elok.
Belum lagi wisata sejarah, candi-candi peninggalan kerajaan kuno yang banyak bertebaran. Bahkan Candi Penataran merupakan yang terbesar di Provinsi Jawa Timur.
Tidak heran, di masyarakat Kabupaten Blitar muncul adagium warga Blitar tidak perlu ke luar daerah untuk healing, berwisata menikmati keindahan alam.
Menurut Bupati Rijanto, keindahan pantai-pantai di kawasan Blitar Selatan sangat luar biasa. Rencana pembangunan pariwisata dalam rangka mewujudkan Kabupaten Blitar Berdaya dan Berjaya Untuk Semua.
“Semoga Kabupaten Blitar semakin maju, berdaya dan berjaya untuk semua,” kata Bupati Rijanto. (*)