Bacaini.id, KEDIRI – Cuaca ekstrim diprediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) bakal mengintai wilayah Jawa Timur, termasuk di wilayah Kediri Raya hingga 13 Februari 2024.
Pada 13 Februari 2024 diketahui merupakan H-1 pemungutan suara Pemilu 2024 yang berlangsung Rabu 14 Februari 2024.
Stasiun Meteorologi Juanda menyebut pada Senin 12 Februari 2023 akan muncul potensi hujan bercampur petir. Hujan diramalkan bakal mengguyur sejak siang hingga malam hari.
Hujan petir diawali dengan turunnya hujan ringan mulai pukul 13.00 WIB, berlanjut malam harinya pada pukul 19.00 dan 22.00 WIB. Selebihnya didominasi cuaca cerah berawan hingga dini hari.
Prakiraan cuaca ini berlaku di sebagian besar wilayah Kabupaten Kediri dan berlangsun merata di 3 kecamatan di Kota Kediri, yaitu Kecamatan Kota, Mojoroto dan Pesantren.
Menurut BMKG Juanda, suhu udara di Kabupaten Kediri hari ini berkisar antara 19°-33° celsius dengan kecepatan angin 30 kilometer per jam serta kelembaban udara mencapai 65-100 persen.
Sedikit berbeda di Kota Kediri hari ini, suhu udara berkisar antara 23°-33° celsius dengan kecepatan angin 30 kilometer per jam serta kelembaban udara mencapai 65-95 persen.
Sebelumnya, melalui wesite resminya, BMKG Juanda memprakirakan terjadinya cuaca ekstrem di sejumlah wilayah Jawa Timur termasuk di Kota dan Kabupaten Kediri hingga 13 Februari 2024.
Cuaca ekstrem berupa hujan intensitas sedang hingga lebat, disertai petir dan angin kencang sesaat ini terjadi karena sebagian besar wilayah Jawa Timur telah memasuki puncak musim hujan.
Perlu diwaspadai, cuaca ekstrem tersebut berpotensi menyebabkan bencana hidrometeorologi, seperti banjir, angin kencang, puting beliung, tanah longsor, jalan licin, jarak pandang berkurang, serta pohon dan bangunan tumbang.
Penulis: Novira Kharisma
Editor: Solichan Arif