Bacaini.id, KEDIRI – Warga dari lima kecamatan di Kediri mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden RI periode 2024-2029. Mereka menilai Gubernur Jawa Tengah ini sebagai sosok yang peduli masyarakat miskin dan juga pendidikan kaum milenial.
Ketua Panitia Deklarasi, Soirul Ashari mengatakan bahwa deklarasi ini berawal dari komunikasi antar perwakilan warga di lima kecamatan untuk menentukan calon Presiden. Lima kecamatan tersebut diantaranya Kecamatan Mojo, Semen, Mojoroto, Banyakan dan Kecamatan Grogol.
“Akhirnya warga sepakat membentuk barisan relawan, mengusung Ganjar Pranowo menjadi Capres RI periode 2024-2029,” kata Soirul pada deklarasi yang digelar di pinggir jalan Desa Tiron, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri, Rabu, 15 Februari 2023.
Menurut Soirul, figure Ganjar Pranowo ini disukai warga. Selain peduli pada masyarakat miskin, Ganjar dianggap sebagai sosok yang peduli dengan kemajuan pendidikan di Indonesia sekaligus kaum muda zaman sekarang atau kaum milenial sebagai generasi penerus bangsa.
“Menjabat sebagai Gubernur Jateng selama dua periode juga menjadi bukti bahwa Ganjar dicintai oleh rakyatnya,” tandasnya.
Selain sebagai konsolidasi dukungan untuk Ganjar Pranowo, deklarasi ini sekaligus menjadi hiburan untuk warga Kediri yang telah lama tidak menggelar acara besar paska pandemi.
Penulis: AK.Jatmiko
Editor: Novira