• Login
Bacaini.id
Friday, January 30, 2026
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
  • BACA DATA
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
  • BACA DATA
No Result
View All Result
Bacaini.id

Demo BBM di Jombang, Aktivis Perempuan Ikut Jadi Korban

ditulis oleh Editor
7 September 2022 12:02
Durasi baca: 2 menit
Sejumlah aktifis mahasiswa perempuan ikut tergencet saat aksi dorong di depan gedung DPRD. Foto: Bacaini/Syailendra

Sejumlah aktifis mahasiswa perempuan ikut tergencet saat aksi dorong di depan gedung DPRD. Foto: Bacaini/Syailendra

Bacaini.id, JOMBANG – Gelombang pendemo tolak kenaikan harga BBM masih terus berlanjut. Kali ini aksi digelar puluhan aktivis GMNI Kabupaten Jombang yang juga diwarnai aksi saling dorong dengan kepolisian di depan gedung DPRD setempat, Rabu, 7 September 2022.

Puluhan mahasiswa merangsek masuk halaman gedung dewan dan dihadang barikade kepolisian yang telah berjaga sejak awal kedatangan massa aksi. Akibat aksi saling dorong yang terjadi, sejumlah aktivis perempuan yang berada di barisan depan ikut tergencet.

Seperti sebelumnya, massa aksi berkumpul dan bergerak dari bundaran ringin contong. Mereka melakukan longmarch sembari terus mengutuk kebijakan pemerintah yang dianggap semakin menyengsarakan nasib rakyat kecil dengan lantang.

Sejumlah bendera organisasi ikut berkibar di tengah bentangan poster bernada protes terhadap pemerintah. Di bagian depan, petugas kepolisian mengawal massa aksi menuju gedung DPRD di Jalan KH Wahid Hasyim.

“Kita meminta pencabutan keputusan kenaikan harga BBM,” ujar Kelvin Arisudin, korlap aksi mahasiswa kepada Bacaini.id, Rabu, 07 September 2022.

Tiba di depan gedung dewan, puluhan petugas sudah bersiap menyambut aksi mereka. Secara bergantian massa aksi menyerukan orasi bebas, menyampaikan aspirasi pencabutan harga BBM yang kini mulai berdampak pada kenaikan harga kebutuhan bahan pokok.

Situasi memanas setelah sekitar 30 menit berorasi, tidak ada tanggapan dari wakil rakyat yang seharusnya berada di dalam gedung megah itu. Merasa tak dianggap, massa aksi mulai merangsek masuk dan tak mau mengalah meski kalah jumlah.

Tidak ingin kericuhan berlanjut, petugas akhirnya mendatangkan ketua DPRD di hadapan para mahasiswa. Politisi PKB Mas’ud Zuremi bersama dua wakil dari Golkar dan PDIP keluar untuk menyambut aspirasi para mahasiswa.

“Bersama teman mahasiswa kami siap bahwa kami pun tidak setuju dengan kenaikan harga BBM,” kata Mas’ud dengan lantang, disambut tepuk tangan mahasiswa.

Dia menyampaikan bahwa DPRD Jombang mendukung gerakan mahasiswa dan memastikan akan meneruskan aspirasi mereka ke Jakarta juga kepada Presiden.

Tak lama setelah mendapat jawaban, para mahasiswa ini bubar dengan tertib kembali ke kampus masing-masing. Namun mereka menegaskan akan terus mengawal kesanggupan wakil rakyat ini sampai ke Jakarta.

Penulis: Syailendra
Editor: Novira

Print Friendly, PDF & EmailCetak ini
Tags: demo mahasiswa ricuhDPRD Kabupaten JombangGMNI Kabupaten Jombangtolak kenaikan harga bbm
Advertisement Banner

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recommended

Ilustrasi koran Harian Rakyat dan aktivitas propaganda PKI pada era DN Aidit dan Njoto menjelang Pemilu 1955

Agitasi, Propaganda, dan Media Massa: Strategi PKI Menjadi Partai Rakyat 1955

Early Warning System (EWS) di Kabupaten Trenggalek yang terpasang di wilayah rawan longsor dan banjir dilaporkan tidak berfungsi maksimal

Bahaya Mengintai! Separuh EWS di Trenggalek Rusak di Daerah Rawan Longsor

Ilustasi emas Antam. Foto: istimewa

Harga Emas Naik, Antam Tembus Rp3,48 Juta per Gram

  • Infografik daftar event Jawa Timur yang masuk Karisma Event Nusantara (KEN) 2026

    KEN 2026 Jawa Timur: Kediri, Blitar, Tulungagung Gugur, Trenggalek Melaju

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Cuaca Ekstrem Melanda Jawa Timur, BMKG Sebut Blitar Raya hingga Madura Jalur Utama Angin Kencang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Djarum Grup Akuisisi Bakmi GM, Pendapatannya Bikin Melongo

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kepemilikan tanah dengan Letter C, Petuk D, dan Girik mulai tahun 2026 tidak berlaku. Mulai urus sekarang juga !

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Curhat Ressa di Podcast Denny Sumargo Bikin Publik Berbalik Serang Denada

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Bacaini.id adalah media siber yang menyajikan literasi digital bagi masyarakat tentang politik, ekonomi, sosial, budaya, hukum, pertahanan keamanan, hiburan, iptek dan religiusitas sebagai sandaran vertikal dan horizontal masyarakat nusantara madani.

No Content Available
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Beriklan
  • Redaksi
  • Privacy Policy

© 2020 - 2026 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
  • BACA DATA

© 2020 - 2026 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In