Bacaini.id, KEDIRI – Teka-teki pelatih kepala Persik yang akan menggantikan Joko ‘gethuk’ Susilo akan terjawab. Manajemen Persik akan mengumumkan sosok tersebut tepat di Hari Pahlawan tanggal 10 November 2021.
Manajer Persik Kediri, Yahya Hasan Alkatiri mengatakan progres perekrutan pelatih kepala tim sudah final. “Insya Allah latihan hari pertama setelah libur, coach sudah hadir,” kata Yahya kepada Bacaini.id, Senin 8 Novemver 2021.
Sesuai jadwal, latihan perdana Persik setelah libur dilaksanakan pada hari Rabu, 10 November 2021. Bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan yang dirayakan seluruh rakyat Indonesia.
baca ini Rahmad Darmawan Dituntut Mundur Dari Madura United
Sayangnya Yahya enggan menyebutkan siapa pelatih baru yang sudah membuat pecinta bola di Kediri penasaran. Dia juga menolak menjawab apakah pelatih tersebut bertatus pelatih asing atau lokal.
“Insya Allah akan segera diumumkan. dilihat saja hari Rabu besok kita mulai latihan lagi,” katanya singkat.
Untuk diketahui, Persik Kediri telah kembali ke Kediri usai pertandingan terakhir seri kedua Kompetisi BRI Liga 1 melawan Persiraja Banda Aceh, Sabtu, 6 November 2021 lalu. Persik harus rela berbagi poin dengan hasil seri 1-1.
baca ini Madura FC Pecundangi Perseba Bangkalan 5-1
Dengan hasil tersebut ada beberapa persiapan yang akan dilakukan. Mengingat pertandingan pertama Persik Kediri akan berhadapan dengan Arema Malang yang sekarang bercokol di peringkat 3 klasemen sementara.
Hingga saat ini manajemen dan tim pelatih belum memiliki agenda untuk melakukan pemusatan latihan bagi pemain Persik. “Agenda TC belum ada, tapi menghadapi Arema kita harus maksimal dan Insya Allah targetnya tetap tiga poin,” pungkasnya.
Penulis: Novira Kharisma
Editor: HTW
Tonton video: