Bacaini.ID, KEDIRI – Video penggerebekan tawuran pelajar di Jakarta Barat yang dirilis akun instagram Patroli Perintis Presisi Jakbar, Polda Metro Jakarta Barat viral di media sosial.
Tawuran yang meresahkan warga ini sontak bubar begitu Tim Patroli mendatangi lokasi. Para pelajar lari tunggang langgang menyelamatkan diri dari penangkapan.
Dalam keterangan video diketahui kedatangan petugas berawal dari laporan warga dan langsung direspon oleh pihak kepolisian dengan menerjunkan tim Patroli Perintis Presisi.
Tim patroli tiba di lokasi tawuran dengan mengendarai sepeda motor dan hanya bersenjatakan pentungan untuk menakut-nakuti.
Dalam rekaman terlihat para pelajar yang sedang tawuran, sontak bubar. Sebagian berhamburan ke berbagai arah dan beberapa kabur dengan memacu sepeda motor masing-masing.
Tampak seorang pelajar yang mencoba kabur dengan sepeda motor terpaksa pasrah digelandang aparat lantaran terjebak jalan berportal.
Dalam aksi penggerebekan tawuran ini tim patroli mengejar para pelajar yang kabur dengan pentungan di tangan, tapi tidak dipukulkan. Beberapa pelajar yang tertangkap dibawa untuk diberi pembinaan.
Sejumlah senjata yang oleh pelajar dipakai tawuran, disita. Warganet merespon positif gerak cepat tim patroli mengatasi aksi tawuran pelajar yang jauh dari kesan kekerasan.
Seperti akun @udinasep menulis: “Gw suka polisi kaya gini biar jadi perhatian jangan begal sama maling aja yang jadi perhatian, bocil kaya gini juga. Salut “.
Kemudian akun @rivan_mulyadir: “Berasa di Brazil, ngejar maling motor “. Kendati demikian, ada juga warganet yang berpendapat, perlunya sikap keras agar para pelajar itu jera.
Seperti yang disampaikan akun @bian_subekti : “Sangat disayangkan kenapa ga dipentungin “.
Penulis: Bromo Liem
Editor: Solichan Arif