Bacaini.id, JOMBANG – Kemunculan ular sanca berukuran besar menghebohkan warga Desa Kedawong, Kecamatan Diwek, Jombang. Saat akan ditangkap, ular yang akan masuk ke pemukiman itu lari dan melilit pada sepeda motor warga yang terparkir.
Abdul Wahab, salah satu warga yang membantu menangkap ular mengatakan bahwa ular tersebut pertama kali dilihat keluar dari pekarangan warga. Ular tersebut kemudian melintas di jalan desa yang masih dipenuhi pekarangan dengan pohon rindang. Salah satu warga langsung teriak meminta tolong saat mengetahui ular berukuran tiga meter berusaha sembunyi di bawah sepeda motor yang terparkir.
“Karena dengar teriakan minta tolong, warga langsung datang dan berusaha menangkap ular itu,” ujar Abdul Wahab kepada Bacaini.id, Jumat petang, 3 Juni 2022.
Tiga orang pria yang datang langsung berusaha menangkapnya. Dengan menggunakan kayu panjang, warga berusaha melepaskan ular yang melilit di sepeda motor. Setelah berjibaku cukup lama, akhirnya ular ini bisa berhasil diamankan.
Saat hendak ditangkap, ular ini tampak agresif dan terus berusaha menyerang warga. Meskipun ekornya sudah dipegang, kepala ular ini terus bergerak berusaha melawan. Satu warga yang bergerak cepat langsung menangkap kepala ular.
Menurut Wahab, kemunculan ular ini memang tidak pernah diprediksi warga karena kawasan desa ini memang banyak kebun dengan pohon besar. Diduga selama ini ular menempati perkebunan yang bersebelahan dengan perkampungan warga.
“Selama ini tidak ada ternak baik ayam maupun unggas yang hilang,” ujarnya.
Sejumlah warga yang melintas sempat berhenti untuk melihat penangkapan ular sanca kembang ini. Sebagian tampak mengambil video penangkapan ular yang bisa dibilang dramatis, sebagian warga yang takut memilih putar balik dan mencari jalan lain.
Paska ditangkap ular sementara diamankan di sangkar besi warga. Rencananya ular ini akan dipelihara warga agar tidak menganggu masyarakat di sekitar lokasi.
“Jika ada yang membeli dan bersedia merawat ya silahkan,” pungkasnya.
Penulis: Syailendra
Editor: Novira