Bacaini.id, MALANG – Bagi para pemudik atau pengendara yang hendak melintas di jalur Kediri-Batu-Malang diharapkan untuk lebih waspada. Sebelum berkendara, sebaiknya perhatikan kawasan rawan bencana hingga black spot atau rawan kecelakaan.
Kasat Lantas Polres Batu, AKP Lya Ambarwati menuturkan sejumlah kawasan yang perlu diwaspadai yaitu di sepanjang jalan Kediri-Malang di Pujon-Ngantang-Kasembon. Selain rawan laka, jalur yang berada di topografi lereng dan tebing itu juga rawan bencana longsor.
”Selain di sepanjang Jalan Abdul Manan Pujon itu, jalur di kawasan Wisata Payung dan Klemuk juga wajib waspada karena sering terjadi kecelakaan,” ungkap AKP Lya, Selasa, 18 April 2023.
Lya menjelaskan jika kawasan tersebut digolongkan sebagai jalur rawan karena topografinya yang berkelok-kelok dan naik turun. Paling parah, ada di jalur alternatif Klemuk di mana kontur jalannya sangat curam.
”Kebanyakan kecelakaan di sana terjadi karena rem blong,” ujarnya.
Selain itu, kawasan rawan kecelakaan juga berada di Jalan Ir Soekarno. Mengingat kontur jalan beraspal menurun, bergelombang, sempit dan padat lalu lintas di akhir pekan, terlebih momen lebaran.
”Diimbau para pemudik dan wisatawan untuk lebih berhati-hati ketika melewati jalur-jalur ini,” jelasnya.
Berdasarkan data yang dihimpun Satlantas Polres Batu, jumlah kecelakaan pada 2021 mencapai 179 kasus dengan diantaranya 18 orang meninggal dunia, 7 orang luka berat dan 224 orang luka ringan.
Setahun berikutnya, angka kecelakaan semakin meningkat tajam menjadi 258 kasus. Dari sekian kasus itu banyak dialami pengendara roda dua jika dibandingkan pengendara roda empat.
Penulis: A.Ulul
Editor: Novira