Bacaini.ID, KEDIRI – Sudah jamak laki-laki kerap terlihat kaku saat berada di depan kamera.
Pose andalan mereka biasanya mengangkat jempol dan itu sebaiknya ditinggalkan saja, kecuali bagi yang ingin tetap terlihat kuno.
Menjadi fotogenik bukan hanya hak kaum hawa. Laki-laki pun bisa lebih fotogenik jika tahu cara berpose dengan benar ketika difoto.
Berikut tips mudah agar terlihat lebih ganteng ketika difoto yang dikutip dari akun X @ModernMenGuide:
Postur
Hal pertama yang harus diperbaiki agar terlihat lebih ganteng di foto adalah postur tubuh.
Perhatikan foto atau video yang menampilkan diri sendiri dan lihat apakah postur badan kita terlihat enak dipandang atau tidak. Apa yang terasa normal bagi kita mungkin terlihat aneh di depan kamera, terutama jika postur tubuh kita tidak bagus.
Berdiri tegak agar terlihat bagus di foto. Bahu membungkuk hanya akan membuat kita terlihat jelek di foto. Dorong bahu ke belakang, busungkan dada, dan berdiri tegak.
Atur dagu sedikit ke depan untuk menghindari double chin atau dahu berlipat. Ingat: dada membusung, bahu ke belakang, dan dagu ke depan. Itu akan membuat kita terlihat lebih baik di foto.
Cari Angle Terbaik
Selanjutnya, temukan angle atau sisi terbaik wajah dan tubuh kita. Wajah dan tubuh setiap orang berbeda, jadi penting untuk mengetahui fitur terbaik diri kita.
Apakah itu mata, rambut, atau rahang, temukan bagian tubuh yang paling menarik dan dari arah mana sudut pengambilan foto yang bisa membuat terlihat lebih menarik lagi.
Setelah mengetahuinya, kita bisa menyorot bagian wajah atau tubuh tersebut. Cara menemukan sudut terbaik kita adalah dengan berdiri di depan cermin dan cobalah sudut yang berbeda-beda.
Mungkin terasa aneh, tapi setiap model dan aktor melakukan hal ini. Mereka tahu sudut terbaiknya ketika berhadapan dengan kamera.
Menghadap Sumber Cahaya
Tips agar terlihat fotogenik selanjutnya adalah selalu menghadap cahaya. Pencahayaan adalah hal terpenting untuk foto dan video.
Pencahayaan yang bagus akan membantu menghilangkan lingkaran hitam dan kantung mata. Kulit juga akan terlihat lebih halus dan bersih.
Sebelum mengambil foto, lakukan trik sederhana ini agar langsung terlihat lebih ganteng: Ubah settingan kamera ponsel ke mode selfie dan putar untuk menemukan arah pencahayaan terbaik.
Upgrade Pose
Pelajari tiga hingga lima pose dan kuasai. Ini adalah cara terbaik untuk tampil keren di foto.
Pose seperti berjalan, memegang kacamata hitam, atau menyisir rambut dengan jari, hasilnya selalu bagus. Jangan hanya berdiri menghadap kamera dengan badan kaku apalagi dengan mengangkat jempol.
Usahakan agar setiap foto punya “cerita”. Misalnya foto ketika berolahraga, saat melakukan hobi atau lainnya. Tidak perlu “sok cool” agar terlihat keren. Senyum sedikit biar terlihat lebih enak dipandang dan terlihat natural.
Selain hal di atas, yang perlu dipelajari lagi adalah mengedit tipis-tipis foto atau video agar hasilnya lebih bagus dan modern. Kemudian menambahkan filter, mengurangi saturasi atau mempertajam gambar. Semua itu bisa dipelajari secara gratis dari berbagai sumber.
Penulis: Bromo Liem
Editor: Solichan Arif