Bacaini.id, TRENGGALEK – Polres Trenggalek terus memburu pemeran video asusila Shella Trenggalek yang lagi viral di media sosial.
Seorang perempuan yang dicurigai sebagai pemeran video Shella Trenggalek telah diselidiki. Yang bersangkutan bahkan telah dipanggil dan diidentifikasi. Dari hasil pemeriksaan dipastikan yang bersangkutan bukan pemeran video asusila Shella Trenggalek.
“Sudah kami panggil, saat kami menyamakan video tersebut dengan aslinya juga berbeda secara ciri-ciri fisik,” ujar Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono kepada wartawan Senin (13/11/2023).
.Video asusila Shella Trenggalek berdurasi 2 menit 20 detik. Video yang mempertontonkan adegan remaja putri sedang masturbasi itu, sontak viral di media sosial. Mengacu pada judulnya pemeran video diduga warga Trenggalek.
Menurut Gathut pihaknya telah membentuk tim kusus guna memastikan pemeran video asusila apakah warga Trenggalek atau bukan. Perempuan yang sempat dipanggil untuk dimintai keterangan itu juga mengaku tidak pernah membuat video asusila.
Dari hasil penyelidikan sementara, pelaku video Shella Trenggalek diduga bukan warga Trenggalek. “Kami sudah melakukan serangkaian penyelidikan. Kesimpulan sementara diduga bukan warga Trenggalek,” ungkapnya.
Kendati demikian Polres Trenggalek tidak berhenti melakukan penyelidikan. Selain memastikan pemeran video, polisi juga memburu pelaku yang menyebarkan video ke media sosial.
“Saya telah perintahakan Kasatreskrim Polres Trenggalek untuk mencari orang yang menyebarkan video itu,” pungkasnya.
Penulis: Aby
Editor: Solichan Arif