Bacaini.ID, JEMBER- Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 di Desa Plalangan, Kecamatan Kalisat, terus berjalan. Khusus untuk sasaran fisik Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu), progres pekerjaan telah mencapai rata-rata 40 persen dari total 30 unit rumah yang menjadi target.
Kopral Kepala Luluk Eko Purnomo, Babinsa Plalangan, menyampaikan bahwa seluruh rumah sudah dalam tahap pembongkaran dan sebagian besar telah dipasangi pondasi. “Dari 30 rumah, semua sudah dibongkar. Ada sekitar tujuh rumah yang sudah terpasang genteng dan tukangnya juga sudah menerima upah,” ujarnya, Rabu (15/5/2025).
Sebanyak empat hingga lima rumah telah mencapai ketinggian pasangan bata merah sekitar 2,5 meter. Sisanya masih berada pada tahap awal pondasi, termasuk dua hingga tiga rumah yang
Menurut Luluk, pelaksanaan program di lapangan tidak lepas dari sejumlah kendala teknis, terutama kondisi cuaca dan akses jalan menuju lokasi sasaran. “Beberapa hari terakhir hujan turun terus-menerus dari pagi sampai sore. Hal itu membuat tukang tidak bisa bekerja maksimal, dan suplai material juga terhambat karena harus diangkut secara langsir dari titik yang cukup jauh,” jelasnya.
Meski menghadapi hambatan, personel TNI bersama warga tetap berupaya menyelesaikan pembangunan sesuai target waktu. Luluk menambahkan, progres di setiap rumah bervariasi, mulai dari 10 persen hingga 50 persen, tergantung kondisi lapangan. “Kalau dirata-rata, progres keseluruhan mencapai sekitar 40 persen,” imbuhnya.
Program TMMD ke-124 ini tidak hanya menyasar fisik bangunan, tetapi juga ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. Pembangunan rumah layak huni diharapkan mampu memberikan dampak langsung bagi kualitas hidup warga Plalangan.
Penulis : Mega