Bacaini.id, KEDIRI – Kelucuan cerita komedi yang diproduksi akun YouTube Woko Channel tak bisa dilepaskan dari sosok Penyok. Pria bernama asli Eko Dunung Sutresno ini sukses memerankan banyak tokoh dengan karakter kuat.
Di beberapa alur cerita, Eko tak hanya berperan sebagai Penyok. Dia juga piawai memerankan sosok Kabul (ayah Penyok yang sakit-sakitan), hingga Peni (gadis SMA) dan ibunya Padas Gempal. Hebatnya, meski bersalin banyak peran, karakter Penyok tidak hilang begitu saja.
Selain memerankan banyak tokoh, Penyok juga menjadi ikon branding channel tersebut. Dia kerap mengenakan kaos bertuliskan Woko Channel. Sosoknya juga makin populer dengan tagline, “Kok gething aku”.
Mengapresiasi kemampuan akting tersebut, Reza Purwoko, produser Woko Channel menghadiahi sebuah sepeda motor Yamaha N-Max kepada Penyok. Momen kebahagiaan itu dibagikan oleh channel YouTube Sedulur Woko yang diunggah empat hari lalu.
baca ini Penghasilan Woko Channel Tembus 166 Juta Sebulan
Dalam tayangan berjudul WAW!! Penyok Motor Baru – SURPRISE dari MAS WOKO, terlihat Penyok menerima hadiah motor yang diberikan Reza Purwoko. Motor jenis Yamaha N-Max itu masih terbungkus plastik di bagian joknya.
Penyok yang datang menjemput hadiah bersama istri dan anaknya tak bisa menyembunyikan kebahagiaan. Dengan malu-malu Penyok menghampiri motor barunya dan mengucap terima kasih kepada sang produser dan penonton.
“Matursuwun buat penggemar-penggemar Woko Channel. Pokok intine, gak enek awakmu kabeh, aku dan Woko Channel bukan siapa-siapa,” kata Penyok.
Momentum itu menggambarkan kedekatan Reza Purwoko dengan para talent atau pemainnya. Meski terlihat agak canggung, Penyok tak segan membalas gojlokan Purwoko dengan santai.
Video itu ditutup dengan adegan Penyok membonceng anak dan istrinya pulang ke rumah dengan motor barunya. Dia tetap tak melepas plastik pembungkus jok dan langsung mengendarainya pulang.
Penulis: HTW
Tonton video:
Comments 2