Bacaini.id, JOMBANG – Keinginan murid dan guru SMP Negeri 5 Jombang untuk merayakan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam terancam gagal. Dana peringatan yang dikumpulkan sedikit demi sedikit raib digondol maling.
Kesedihan melanda seluruh siswa dan pengajar SMP Negeri 5 Jombang. Angan-angan untuk memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharam yang jatuh pada tanggal 30 Juli 2022 gagal dilakukan. “Pelaku mencuri uang Rp4,6 juta untuk peringatan satu muharam besok,” kata Redi Waluyo, staf SMP Negeri 5 Jombang kepada Bacaini.id, Rabu, 27 Juli 2022.
Redi menceritakan pencurian ini terjadi pada Selasa sore, 26 Juli 2022 sekitar pukul 17.00 WIB. Dari rekaman CCTV, pelaku yang diketahui masih remaja masuk ke lingkungan sekolah dengan berjalan kaki. Dia masuk melalui pintu utama dan langsung menuju ruang guru yang berada di Jalan KH Wahid Hasyim Jombang.
Di dalam ruangan pelaku membuka seluruh laci meja guru. Beberapa laci yang terkunci dicongkel paksa agar terbuka. Saat itulah dia menemukan uang tunai sebesar Rp4,6 juta dan membawanya kabur. Sementara benda elektronik seperti laptop tak ikut diambil.
Dari rekaman CCTV diketahui pelaku berada di ruang guru selama 30 menit. Aksinya tak diketahui siapapun karena jam tersebut terjadi pergantian piket penjaga sekolah.
Saat ini kasus itu sudah dilaporkan ke Mapolres Jombang. Polisi masih melacak pelaku berbekal rekaman CCTV sekolah. Diduga pelaku sudah mengenal situasi sekolah, termasuk jam pergantian petugas jaga.
Kasubag Humas Polres Jombang IPTU Qoyum meminta waktu untuk mengungkap kasus pencurian ini. Petugas masih menyelidiki dan mengenali pelaku yang terekam dalam kamera pengawas. “Mohon waktunya, kita masih selidiki,” katanya singkat.
Penulis: Syailendra
Editor: HTW
Tonton video: