Bacaini.id, KEDIRI – Kantor Ketahanan Pangan milik Pemkot Kediri di Jl Brigjen Pol Imam Bachrie HP No 98 A Kecamatan Pesantren terbakar. Kebakaran diduga berasal dari ruang komputer.
Peristiwa ini terjadi pada Minggu dini hari tadi pukul 02.15 WIB. Api diketahui telah menyambar atap bangunan. Kebakaran ini sempat memicu kekhawatiran akan merembet ke kantor UPT Pusat Kesehatan Hewan yang berada di sebelahnya.
Menurut saksi mata yang merupakan satpam Perumahan Puri Permata Hati, Fendy Prasetyo, dia melihat api membumbung tebal dari arah Utara. Setelah itu dia melihat sumber asap yang diketahui berasal dari kantor Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian UPTD Pusat Kesehatan Hewan.
baca ini Kebakaran Kantor Ketahanan Pangan, Wali Kota: Tidak Bisa Dipakai Lagi
Selanjutnya dia melaporkan kejadian itu ke Pemadam Kebakaran dan Polsek Pesantren. Api berhasil dipadamkan setelah satu jam berikutnya. Menurut salah satu pegawai kantor, sumber api diduga berasal dari ruang komputer.
Kapolres Kediri Kota AKBP Teddy Chandra mengatakan saat ini anggotanya tengah melakukan identifikasi penyebab kebakaran. “Saat ini anggota Satreskrim Polres Kediri Kota tengah melakukan proses identifikasi,” katanya kepada Bacaini.id.
Penulis: Hari Tri Wasono
Tonton video:
Comments 1