Bacaini.id, MALANG – Setelah sebelumnya dilepas Persik Kediri dan AHHA PS Pati, Joko Susilo kembali bergabung dengan Arema FC. Manajemen tim resmi mengumumkan Joko Susilo sebagai Direktur Teknik Akademi Arema.
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana atau Juragan99 mengatakan, penunjukan ini sebagai bentuk keseriusan Singo Edan dalam menelurkan bibit-bibit pemain berkelas dari kantong akademi.
Pria yang akrab disapa Gethuk itu pun juga sudah tidak asing dengan atmosfer sepak bola di Malang. Selain itu, pelatih asal Jawa Tengah ini juga pernah menjabat sebagai asisten pelatih hingga pelatih kepala Arema FC beberapa musim lalu.
”Ini adalah keseriusan kami untuk mengembalikan Malang sebagai barometer sepak bola nasional. Termasuk di akademi Arema yang diharapkan bisa jadi pabrikan pemain bola profesional,” kata Gilang, Kamis, 20 Januari 2022.
Dengan asuhan Gethuk sebagai Dirtek, Gilang akan merancang berbagai program untuk mencetak pemain muda berkualitas. Salah satunya dengan mengajak mantan pemain Arema yang punya pengalaman dan dedikasi untuk sepak bola Malang.
”Apalagi mereka juga sudah pengalaman dan paham karakter Singo Edan. Saya harap Coach Joko Susilo bisa membantu menyusun kurikulum sepak bola berkarakter itu,” jelasnya.
Lebih lanjut, Gilang mendorong agar pelatih berlisensi A AFC Pro ini untuk bersinergi dengan para pemain legenda Arema terdahulu dalam tugasnya membangun Akademi Arema.
”Coach Joko sendiri punya visi dan misi meningkatkan kualitas pemain-pemain junior di Arema FC. Kami meminta agar Dirtek bersama pelatih lainnya melakukan evaluasi sekaligus peningkatan kualitas kurikulum Akademi Arema secara berjenjang,” tandasnya.
Penulis: A.Ulul
Editor: Novira