Bacaini.ID, KEDIRI – Gedung Olah Raga (GOR) Jayabaya Kediri akan menjadi saksi perhelatan kompetisi voli termegah di Indonesia. Gedung olah raga milik Pemerintah Kota Kediri menjadi tuan rumah penyelenggaraan final four Proliga 2025.
Jadwal Final Four Proliga 2025 akan berlangsung mulai 17 April hingga 4 Mei 2025 di tiga kota, yaitu Kota Kediri, Semarang, dan Solo. Sedangkan babak Grand Final akan digelar pada 10–11 Mei 2025 di Yogyakarta.
Sejumlah tim besar dijadwalkan bermain di GOR Jayabaya. Laga pembuka pada Kamis, 17 April 2025 mempertemukan Pertamina Enduro dengan Jakarta Electric PLN untuk tim putri. Sedangkan tim putra memainkan Bhayangkara Presisi kontra Surabaya Samator.
Selain keempat tim tersebut, hadir pula Jakarta Popsivo Polwan dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia yang bermain di tim perempuan. Sedangkan tim putra lainnya adalah Jakarta LavAni Livin’ Transmedia dan Palembang Bank Sumsel Babel.
Final four akan berlangsung dalam tiga seri selama tiga pekan dan ditutup pada partai puncak grand final yang berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta, 10 dan 11 Mei 2025 mendatang.
Berikut jadwal Final Four Seri Kediri:
Kamis (17/4/2025):
16.00 WIB: Pertamina Enduro vs Electric PLN (putri)
19.00 WIB: Bhayangkara Presisi vs Surabaya Samator (putra)
Jumat (18/4/2025):
16.00 WIB: Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia (putri)
19.00 WIB: LavAni vs Palembang BSB (putra)
Sabtu (19/4/2025):
16.00 WIB: Pertamina Enduro vs Gresik Petrokimia (putri)
19.00 WIB: Palembang BSB vs Bhayangkara Presisi (putra)
Minggu (20/4/2025):
15.00 WIB: Jakarta Electric PLN vs Jakarta Popsivo Polwan (putri)
18.00 WIB Surabaya Samator vs LavAni (putra).
Penulis: Hari Tri Wasono