• Login
Bacaini.id
Monday, January 26, 2026
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
  • BACA DATA
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
  • BACA DATA
No Result
View All Result
Bacaini.id

Elektabilitas Prabowo-Gibran Unggul Telak di Jatim: Kandang Banteng Blitar Jebol

ditulis oleh Editor
7 February 2024 10:26
Durasi baca: 2 menit
Soal Pilpres 2024, Blitar Fix Bukan Lagi Kandang Banteng (Foto/ist/CNBC)

Soal Pilpres 2024, Blitar Fix Bukan Lagi Kandang Banteng (Foto/ist/CNBC)

Bacaini.id, BLITAR – Lembaga survei Poltracking Indonesia merilis elektabilitas pasangan Prabowo Subianto- Gibran Rakabuming Raka unggul telak sekaligus merata di wilayah Provinsi Jawa Timur.

Survei berlangsung 25-31 Januari 2024. Rata-rata kemenangan pasangan Prabowo-Gibran di hampir setiap kabupaten/kota di atas 50 persen. Terkecuali di wilayah Kabupaten Blitar yang dijuluki sebagai kandang banteng.

Meski berhasil mengungguli pasangan Ganjar-Mahfud, elektabilitas Prabowo-Gibran di Kabupaten Blitar masih mencapai 48,8 persen. Sementara Ganjar-Mahfud hanya mendapat dukungan 27,9 persen dan pasangan Anies- Muhaimin memperoleh 12,5 persen.

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar Ferdians Reza Alvisa menargetkan kemenangan pasangan Prabowo-Gibran di atas 50 persen. Ia optimistis pada pemungutan 14 Februari 2024 target akan tercapai.

Alvis begitu biasa disapa melihat animo warga Kabupaten Blitar untuk memilih pasangan nomor 02 sangat besar. “Survei apapun juga sudah membuktikan,” ujar Alvis kepada wartawan di sela Peringatan HUT Partai Gerindra di Kanigoro Selasa (6/2/2024).

Kabupaten Blitar seperti halnya Solo dan Bali berjuluk kandang banteng. Blitar Raya secara politik ditandai sebagai basis politik PDI Perjuangan (PDIP). Hal itu dapat dilihat dari jumlah kursi legislatif yang selalu mengungguli semua partai lain.

Namun pada Pemilu 2024 ini, yakni khususnya Pemilihan Presiden, elektablitas  pasangan Ganjar-Mahfud yang diusung PDIP masih kalah dengan pasangan Prabowo-Gibran.

Begitu juga dengan pasangan Anies-Muhaimin. Meski kepala daerah Kabupaten Blitar dipimpin oleh bupati yang diusung PKB, elektabilitas pasangan AMIN bahkan berada di posisi buncit.

Alvis menambahkan, terkait kontestasi pemilihan legislatif 2024, Partai Gerindra menargetkan perolehan 10 kursi di DPRD Kabupaten Blitar. Saat ini Gerindra memiliki 6 kursi hasil Pileg 2019.

Sementara di Kota Blitar, elektabilitas pasangan Prabowo-Gibran masih kalah tipis dengan pasangan Ganjar-Mahfud.

Lembaga survei Poltracking Indonesia menyebut pasangan Prabowo-Gibran di Kota Blitar mendapat dukungan 40,6 persen, sedangkan pasangan Ganjar-Mahfud 45,9 persen dan pasangan Anies-Muhaimin 11,3 persen.

Disebutkan juga dari 38 Kabupaten/kota di Jawa Timur, elektabilitas Prabowo-Gibran unggul telak di 32 kabupaten/kota. Sedangkan pasangan Ganjar-Mahfud hanya unggul di 4 kabupaten/kota dan pasangan Anies-Muhaimin unggul di 2 kabupaten/kota.

Penulis: Solichan Arif     

Print Friendly, PDF & EmailCetak ini
Tags: elektabilitasGibran Rakabuming Rakajawa timurkandang bantengPasangan AMINpasangan Ganjar-MahfudPoltracking IndonesiaPrabowo SubiantoPrabowo-Gibran
Advertisement Banner

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recommended

Ilustrasi gerai Koperasi Desa Merah Putih yang diusulkan menggunakan gedung sekolah dasar

Sekolah atau Koperasi? 9 SD di Tulungagung Diusulkan Jadi Gerai KDMP, 3 Masih Aktif

Ilustrasi Ratu Kalinyamat, Ratu Jepara abad ke-16 yang memimpin armada laut melawan Portugis di Malaka

Ratu Kalinyamat: Ratu Jepara yang Membuat Portugis Ketar-ketir

Ilustrasi GERD atau penyakit asam lambung yang viral dikaitkan dengan kematian selebgram Lula Lahfah

GERD Bisa Mematikan? Polemik Kematian Lula Lahfah dan Fakta yang Terungkap

  • Angin kencang dan awan gelap melanda wilayah Jawa Timur saat BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem

    Cuaca Ekstrem Melanda Jawa Timur, BMKG Sebut Blitar Raya hingga Madura Jalur Utama Angin Kencang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bus Harapan Jaya Terobos Lampu Merah, Tabrak Mobil, Motor, dan Rumah di Kediri

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tak Perlu Wisata Alam, Kuliner Khas Nganjuk Ini Bikin Orang Rela Balik Lagi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Djarum Grup Akuisisi Bakmi GM, Pendapatannya Bikin Melongo

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kepemilikan tanah dengan Letter C, Petuk D, dan Girik mulai tahun 2026 tidak berlaku. Mulai urus sekarang juga !

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Bacaini.id adalah media siber yang menyajikan literasi digital bagi masyarakat tentang politik, ekonomi, sosial, budaya, hukum, pertahanan keamanan, hiburan, iptek dan religiusitas sebagai sandaran vertikal dan horizontal masyarakat nusantara madani.

No Content Available
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Beriklan
  • Redaksi
  • Privacy Policy

© 2020 - 2026 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
  • BACA DATA

© 2020 - 2026 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In