Bacaini.id, TRENGGALEK – Ekskavasi lanjutan situs Gondang di wilayah Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek Jawa Timur telah memperoleh titik terang.
Tim Balai Balai Pelestari Kebudayaan (BPK) Wilayah XI Jawa Timur berhasil mendapatkan gambaran situs, yakni mengarah pada struktur candi yang diperkirakan dibangun pada abad 9 Masehi.
Dalam ekskavasi tahap II itu, tim juga menemukan tiga relief terakota bergambar wanita, satu buah lingga, balok bata putih, bata merah timbulan segi delapan serta ornamen candi.
“Temuan pada ekskavasi tahap II ini menjadi pelengkap pada ekskavasi sebelumnya. Di mana kami telah mendapatkan 10 arca di lokasi Situs Gondang,” ungkap Ketua Tim Ekskavasi Mochammad Ichwan kepada wartawan Kamis (23/11/2023).
Ekskavasi dilakukan dengan membuka dua petak sisi barat yang berdekatan dengan galian utama candi. Hasil galian diperoleh gambaran denah struktur candi. Menurut Ichwan, candi di situs Gondang berbentuk persegi dengan lebar 5,8 meter persegi.
Komponen utama candi telah ditemukan. Kemudian juga beberapa batu andesit yang biasanya dipakai untuk ornamen, tangga atau tangga pintu candi. “Untuk tingginya masih dilakukan identifikasi,” katanya.
Saat ini tim ekskavasi masih mencari keberadaan perawara yang hingga kini belum ditemukan. Keberadaan candi di situs Gondang diduga peninggalan era pra Kerajaan Majapahit atau sekitar abad 9 Masehi.
Candi yang ada diduga memiliki fungsi tempat pemujaan. “Kami memberikan rekomendasi agar dapat ditampakkan secara utuh struktur candi dan harus dilakukan pelestarian serta pengamanan situs,” pungkas Ichwan.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Trenggalek Sunyoto mengatakan ekskavasi tahap II dilakukan selama tujuh hari. Rencananya temuan dari hasil ekskavasi akan dibawa ke Disparbud Kabupaten Trenggalek untuk pengamanan.
“Kami berencana akan melakukan ekskavasi tahap III pada tahun depan. Karena kami masih penasaran dengan Situs Gondang. Mengingat situs ini merupakan peninggalan Abad 9 Masehi,” ujarnya.
Penulis: Aby
Editor: Solichan Arif