Bacaini.id, TRENGGALEK – KPU Kabupaten Tenggalek mengumumkan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) yang mengalami penurunan. Penyebab penurunan ini didominasi faktor kematian dan pemilih ganda.
Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Kabupaten Trenggalek, Mohamad Indra Setiawan mengatakan angka dari Daftar Pemilih Sementara (DPS) yang telah ditetapkan pada 12 April lalu kini telah dilakukan perbaikan.
“Jadi memang angka DPSHP kita turun sekitar tiga ribuan,” kata Indra, Rabu, 17 Mei 2023.
Indra menyebutkan, saat ini jumlah DPSHP di Kabupaten Trenggalek berada di angka 588.889 yang terdiri dari 294,214 orang laki-laki dan 294,675 orang perempuan. Menurutnya, penurunan ini disebabkan oleh beberapa faktor yang didominasi angka kematian dan pemilih ganda.
” Ada yang meninggal dunia,