Skema lain yang memasangkan Anies Baswedan dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang diusulkan PDI Perjuangan juga mustahil dilakukan. Sebab keduanya adalah mantan kepala daerah yang tidak bisa maju menjadi wakil.
Di luar itu, sejumlah lembaga survei juga fokus pada persaingan Ridwan Kamil dengan Anies Baswedan tanpa memasukkan Ahok di dalamnya. Ridwan Kamil sudah mendapat dukungan dari Partai Golkar, Gerindra dan PAN. Sedangkan Anies meski belum secara resmi, hampir pasti mendapat dukungan Partai Nasdem. Tinggal menunggu sikap PDI Perjuangan.
Menurut Musthofa, jika ternyata PDIP dan Partai Nasdem mencalonkan Anies sebagai gubernur, besar kemungkinan calon wakilnya berasal dari internal PDI Perjuangan. Salah satu nama yang santer disebut adalah Djarot Syaiful Hidayat.
“Kader Nasdem seperti Ahmad Sahroni sudah pasti menolak karena ambisinya ingin menjadi cagub, bukan cawagub,” tutur Musthofa.
Mengikis dukungan Anies……………baca selanjutnya