Bacaini.ID, JOMBANG – Bocah berumur 3 tahun di Kabupaten Jombang Jawa Timur tewas setelah motor yang dikendarai orang tuanya menabrak tembok.
Insiden kecelakaan tunggal itu berlangsung di Jalan Raya Desa/Kecamatan Peterongan Selasa (15/4/2025).
Muhammad Tegar (3) warga Desa Sumbermulyo Kecamatan Jogoroto diketahui mengalami luka serius di bagian kepala dan mengakibatkan nyawanya melayang.
Sementara Ferdiansyah, ayahnya mengalami luka-luka. Dari rekaman CCTV yang beredar, Ferdiansyah terlihat membonceng buah hatinya di depan.
Yang bersangkutan mengendarai Honda Supra X 125 nopol S 2110 OAX. Informasi yang dihimpun, gara-gara ada sesuatu yang jatuh, Ferdiansyah kehilangan konsentrasi.
Motor tiba-tiba melaju kencang dan berhenti setelah menabrak tembok bangunan rumah warga.
“Sebelumnya ada barang yang terjatuh, hingga akhirnya gas motornya tertarik tanpa kendali,” tutur Dayat saksi di lokasi kejadian.
Akibat tabrakan keras itu, buah hatinya mengalami pendarahan di bagian kepala dan oleh pihak rumah sakit dinyatakan meninggal dunia.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang, Ipda Siswanto membenarkan insiden kecelakaan itu dan saat ini masih melakukan penyelidikan.
“Diduga pengendara tidak mampu menguasai laju kendaraan, sehingga motor oleng ke kiri dan menabrak tembok rumah,” ujarnya kepada wartawan.
Penulis: Syailendra
Editor: Solichan Arif