Bacaini.ID, TULUNGAGUNG – Seorang pemuda berinisial ZZ tiba-tiba mengamuk dan merusak sebuah barbershop di Desa Beji, Kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung Jawa Timur.
Insiden yang sempat memacetkan arus lalu lintas di lokasi kejadian itu berlangsung Rabu malam 14 Mei 2025.
Warga Desa Tambakrejo Kecamatan Sumbergempol Tulungagung itu juga sempat merebut belati pedagang es kelapa muda di sekitar lokasi kejadian.
“Mengamuk memecahkan kaca barbershop,” ujar Kapolsek Boyolangu AKP Tarmadi.
Informasi yang dihimpun, sebelum insiden terjadi, ZZ datang berboncengan motor dengan dua temannya. Begitu tiba di lokasi ZZ tiba-tiba melompat dari motor.
Ia bergegas mendatangi pedagang es kelapa muda dan menyambar belati yang ada di lokasi.
ZZ diketahui dalam keadaan telanjang. Entah apa yang terjadi, ia menyerang kedua temannya yang memilih kabur menyelamatkan diri.
ZZ mengamuk. Kaca ruangan barbershop yang berada di lokasi dihantamnya hingga ambyar.
Dengan pecahan kaca ia tiba-tiba melukai dirinya sendiri hingga berlumuran darah.
Menurut Tarmadi, yang bersangkutan informasinya mengalami depresi setelah bercerai dengan istrinya. Malam itu ZZ rencananya akan dibawa berobat.
Namun di tengah jalan tiba-tiba mengamuk. Rekaman video peristiwa itu dengan cepat beredar di media sosial.
Setelah sekitar 2 jam petugas berhasil mengevakuasi ZZ ke RSUD dr Iskak. “ZZ akan dibawa berobat, namun kabur,” ungkapnya.
Penulis: Fikri
Editor: Solichan Arif