Bacaini.ID, KEDIRI – Setiap orang pasti menginginkan awet muda. Namun terkadang, beberapa orang terlihat lebih tua dari usianya.
Faktor gaya hidup memiliki peran penting dalam penampilan. Perawatan tubuh dan wajah juga berpengaruh.
Ini beberapa hal yang berpotensi membuat orang mengalami penuaan dini seperti dikutip dari Eveyday Health.
Sering mengucek mata
Kebiasaan mengucek mata secara terus-menerus bikin kantung mata terbentuk. Melemahnya otot di sekitar mata merupakan bagian dari proses penuaan alami.
Terus-terusan mengucek mata dapat menyebabkan munculnya lingkaran hitam dan garis-garis halus.
Memiliki kantung mata membuat seseorang terlihat lebih tua dari usianya.
Kurang tidur
Tidur sangat penting untuk energi, konsentrasi, dan pengaruh pada kulit.
Pada malam hari, kulit mengalami regenerasi. Kurang tidur dapat terlihat di wajah seiring berjalannya waktu.
Sebuah penelitian menemukan bahwa tidur hanya tiga jam tiap malam mengakibatkan kulit lebih kering, elastisitas berkurang, lebih kusam, dan lingkaran hitam pada mata lebih terlihat.
Minum pakai sedotan
Menyeruput minuman dari sedotan ternyata dapat menyebabkan munculnya garis-garis halus di sekitar mulut.
Minum soda, teh atau kopi dengan menggunakan sedotan memang dapat membantu mencegah noda pada gigi, namun efeknya bisa memunculkan tanda penuaan.
Menggunakan sabun mandi yang kesat
Kebanyakan sabun mandi batangan membuat kulit menjadi kesat. Sabun jenis ini dapat menghilangkan minyak alami kulit.
Kulit kering merupakan salah satu gejala penuaan. Ditambah lagi, kulit kering sendiri dapat memperparah munculnya garis-garis halus dan kerutan.
Penulis: Bromo Liem
Editor: Solichan Arif