Bacaini.ID, KEDIRI – Pengaruh buruk media sosial bagi anak-anak dan remaja tidak terbantahkan lagi.
Hal inilah yang membuat banyak negara-negara di dunia mulai membuat aturan pembatasan penggunaan media sosial untuk kelompok usia dini.
Pemerintah Indonesia sendiri telah menyetujui aturan pembatasan penggunaan media sosial oleh anak-anak dan remaja baru-baru ini.
Dikutip dari Fair Future Foundation, berikut pengaruh buruk media sosial bagi anak-anak dan remaja:
Membahayakan fokus dan kemampuan belajar
Media sosial dengan segala konten di dalamnya membuat anak-anak terhipnotis dan ingin selalu mengikuti.
Anak-anak dan remaja mudah teralihkan konsentrasinya oleh notifikasi dari media sosial dan isi konten yang menurut mereka menarik.
Hal ini membahayakan otak yang pada akhirnya mengabaikan kewajiban belajar maupun bermain yang bermanfaat bagi perkembangan anak.
Mengganggu jam tidur dan rentan gangguan kesehatan mental
Penggunaan media sosial berlebihan bisa mengganggu jam tidur.
Akibatnya, anak-anak dan remaja rentan pada kecemasan, depresi dan rendahnya kepercayaan diri akibat dari perbandingan diri dengan konten yang mereka lihat.
Tuntutan untuk terlihat sama dengan apa yang mereka lihat, membuat anak-anak dan remaja menjadi kesulitan menerima realita.
Perundungan dan paparan konten yang merusak
Penggunaan media sosial bagi anak-anak dan remaja yang belum memahami tanggung jawab pribadi, berpotensi merusak perilaku dan mental.
Tanpa pengawasan ketat dari orang tua, anak-anak dapat dengan mudah mengakses konten-konten yang tidak sesuai dengan usianya.
Komentar-komentar negatif, kalimat-kalimat kasar, seringkali ditiru oleh anak-anak dan remaja.
Untuk menangkal dampak buruk dari media sosial bagi anak-anak dan remaja, orang tua harus berperan aktif dalam pengawasan.
Yang bisa dilakukan orang tua adalah:
• Membatasi penggunaan gadget dengan aturan tegas, misal hanya boleh memegang ponsel selama dua jam
• Beri penjelasan pada anak tentang dampak buruk media sosial. Ajak anak berdiskusi dengan memberi contoh-contoh kasus efek buruk media sosial
• Orang tua harus menjadi contoh bagi anak tentang penggunaan gadget. Jika orang tua sendiri selalu sibuk dengan ponselnya, melarang anak bermain ponsel akan sia-sia
• Dorong anak untuk melakukan aktivitas luar ruang yang menarik, memiliki hobi dan mengajaknya berinteraksi tatap muka secara intens.
Penulis: Bromo Liem
Editor: Solichan Arif