Bacaini.id, KEDIRI – Jalur jalan raya Kediri – Nganjuk dan Jalan Kapten Tendean Kota Kediri dinyatakan sebagai jalur rawan kecelakaan. Masyarakat diminta berhati-hati saat melintasi jalur tersebut.
Kasat Lantas Polres Kediri Kota, AKP Andini Puspa Nugraha mengatakan sejumlah ruas jalan di Kota Kediri diindikasi sebabai tempat yang rawan kecelakaan pada libur Natal dan Tahun Baru 2024.
“Untuk lokasi yang masuk pemetaan rawan kecelakaan, kami memberikan tambahan rambu lalu lintas,” kata Andini kepada Bacaini.id, Selasa, 26 Desember 2023.
Titik rawan kecelakaan lalu lintas berada di jalan raya Kediri – Nganjuk, tepatnya di sekitar Kecamatan Banyakan, Tarokan, dan Grogol. Di bagian Selatan, titik rawan kecelakaan terdeteksi di kawasan Jl Kapten Tendean Ngronggo.
Masyarakat diminta berhati-hati saat melintasi jalan tersebut dan selalu memperhatikan rambu lalu lintas.
Selain rawan kecelakaan, polisi juga mengidentifikasi jalur rawan kemacetan di simpang empat Alun-alun Kota Kediri dan simpang empat Mrican Kota Kediri. Diperkirakan jumlah kendaraan yang melintas di jalur tersebut mengalami lonjakan menjelang pergantian tahun.
Selain menambah rambu lalu lintas, polisi juga berkoordinasi dengan DLHKP dan Dinas PUPR Kota Kediri untuk meningkatkan kualitas jalan.
Penulis: AK Jatmiko
Editor: Hari Tri W