Bacaini.id, KEDIRI – Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan terapung di sungai Brantas, tepatnya di Jalan Mayjen Sungkono, Kota Kediri, Senin, 17 Juli 2023. Mayat perempuan itu mengenakan kaos oblong warna hijau dan celana panjang warna coklat.
Kapolsek Kota Kediri, Kompol Ridwan Sahara mengatakan, mayat tersebut kali pertama ditemukan oleh salah seorang pengunjung Kafe Etanli, Senin, 17 Juli 2023 sekitar pukul 15.00 WIB.
“Ada pengunjung kafe yang mengetahui mayat tersebut, selanjutnya dilaporkan ke karyawan kafe, dan diteruskan ke Polsek Kota Kediri,” kata Kompol Ridwan kepada Bacaini.id, Senin petang.
Mayat tersebut, lanjutnya, ditemukan di pinggir Sungai Brantas sisi timur dalam kondisi telentang dengan posisi kepala berada di sisi selatan. Dari hasil pemeriksaan tim Inafis Polres Kediri Kota, diduga keberadaan mayat itu sudah lebih dari tiga hari.
Untuk mengetahui secara pasti penyebab kematian serta ada tidaknya luka pada tubuhnya, menurut Kompol Ridwan, perlu dilakukan tindakan autopsi. Jasad tersebut kemudian dievakuasi ke RS Bhayangkara Kediri.
“Kami juga sudah berkoordinasi dengan polsek sekitar, barang kali ada laporan kehilangan keluarga, namun sampai saat ini belum ada laporan,” pungkasnya.
Penulis: AK.Jatmiko
Editor: Novira