Bacaini.id, KEDIRI – Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah mempersiapkan langkah antisipasi banjir di sejumlah titik baru di Kota Kediri. Salah satu upaya yang dilakukan adalah membangun sodetan untuk mengurai debit air saat hujan deras.
Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kota Kediri, I Made Dwi Permana mengatakan langkah antisipasi tersebut diambil setelah munculnya genangan air di tiga kelurahan di Kota Kediri usai hujan deras selama tiga hari berturut-turut pada Kamis, Jumat dan Sabtu, 23-25 Maret 2023.
“Genangan air di jalan arah Blabak, Rejomulyo dan Manisrenggo beberapa hari lalu itu memang karena intensitas hujan yang sangat tinggi,” kata I Made dihubungi Bacaini.id, Rabu, 29 Maret 2023.
Menurut I Made, berdasarkan pantauan juga diketahui bahwa selama ini di wilayah tiga kelurahan tersebut bukanlah wilayah yang berpotensi terjadi genangan air. Namun begitu, agar tidak terjadi hal yang sama, pihaknya akan melakukan upaya antisipasi.
Disebutkannya, di wilayah Kelurahan Blabak ada beberapa lokasi yang terjadi penyempitan saluran air. Sejak kemarin, pihaknya telah melakukan pembongkaran saluran air tepatnya di dua lokasi.
“Ada juga kami bangun sodetan baru di Blabak tepatnya di Sumber Wiyu yang nanti airnya akan langsung masuk ke Kali Glodok,” terangnya.
Selain di Kelurahan Blabak, lanjut I Made sodetan baru juga akan dibangun di wilayah Paras, Kelurahan Manisrenggo tepat di sisi timur lapangan Manisrenggo. Pengalihan air dengan dibangunnya sodetan baru itu nantinya akan mengurangi debit air sungai di lingkungan Polaman.
“Jadi salah satu upaya kami ini untuk mengurangi debit air sungai agar tidak berkumpul di satu tumpu sehingga meluber mengakibatkan terjadinya genangan,” tandasnya.
Penulis: Novira