Bacaini.id, KEDIRI – Penggunaan Handphone atau Hp sudah tidak bisa lepas dari keseharian manusia. Siapapun akan kebingungan jika Hpnya tiba-tiba mati total, tanpa tahu sebabnya.
Tidak dipungkiri, fungsi Hp sebagai salah satu gadget yang digunakan diera teknologi canggih ini bisa dibilang meluas. Bukan sekedar alat komunikasi, Hp juga menjadi alat untuk mengusir kegabutan.
Jangan panik kalau tiba-tiba Hp kamu mati sendiri atau bahkan mati total. Lebih baik segera cari tahu apa penyebabnya, seperti yang dirangkum Bacaini.id di bawah ini :
Baterai habis
Tentu saja, saat Hp tiba-tiba mati, kamu harus mengecek baterainya. Bisa jadi kamu lupa mengisi daya Hp karena sibuk. Tapi kalau tetap tidak menyala saat sudah dicharge atau ternyata baterai Hpmu rusak, mungkin sudah waktunya upgrade smartphone kamu.
Overheat
Smartphone bisa mati secara tiba-tiba saat overheat atau kondisi dimana Hp kamu mengeluarkan panas berlebih. Hal ini mungkin terjadi karena penggunaan yang berlebihan. Artinya, kamu harus mulai mengerem penggunaan Hpmu. Kalau kondisi ini terjadi berulang kali, Hp kamu bisa rusak.
File sampah
Yang namanya sampah menumpuk pasti tidak bagus, begitu juga kalau banyak file sampah atau cache di Hp kamu. Biasanya file ini tersimpan secara otomatis dan memenuhi data di Hp.
Padahal saat cache penuh, smartphone akan menegurmu dengan notifikasi. Jika terus diabaikan, file sampah bisa menyebabkan perangkat jadi lemot, panas dan tiba-tiba mati. Hapus cache dengan aplikasi khusus, kalau tidak mau Hp kamu rusak.
Memori RAM terlalu penuh
Seperti halnya cache, memori RAM yang terlalu penuh juga akan membuat Hpmu tiba-tiba mati sendiri. Saat itulah Hp mengatur ulang semua sistem yang ada. Kondisi ini bisa terjadi saat kamu menggunakan aplikasi yang terlalu berat, game misalnya.
Secanggih apapun, sistem aplikasi pada smastphone juga bisa terganggu sehingga membuat Hp tiba-tiba mati. Untuk mengoptimalkan sistem aplikasi, biasanya kamu akan mendapat notifikasi permintaan instal ulang.
Hp sering jatuh
Lagi-lagi karena kelalaian manusia. Penyebab Hp mati sendiri adalah karena terlalu sering jatuh, apalagi kalau jatuhnya di dalam air. Masuknya air akan mengakibatkan komponen Hp mengalami kerusakan. Jika sudah begitu, Hp kamu akan mati total, bahkan sulit untuk dihidupkan lagi.
Nah itu dia lima hal yang bisa menyebabkan Hpmu tiba-tiba mati sendiri. Perlu diingat, secanggih apapun teknologi saat ini, manusialah yang harus tetap bijak dalam menggunakannya.
Penulis: Novira
Diolah dari berbagai sumber