Bacaini.id, TULUNGAGUNG – Hampir setengah dari Pabrik Gangsar Tulungagung ludes dilahap si jago merah, Jumat, 13 Mei 2022. Setelah dilakukan identifikasi, kenakaran terjadi akibat korsleting listrik.
Kabid Damkar, Satpol PP Tulungagung, Gatot Sunu mengatakan, kebakaran yang terjadi di Pabrik Gangsar Tulungagung milik Sutrimo terjadi sekitar pukul 17.45 WIB. Sedangkan petugas menerima informasi pada pukul 18.00 WIB.
“Setelah mendapatkan informasi, kami langsung terjunkan petugas beserta tiga armada dan dua suply,” kata Gatot kepada Bacaini.id, Jumat, 13 Mei 2022.
Adapun tempat yang terbakar berasal dari area produksi sanghai. Proses pemadaman membutuhkan waktu sekitar lebih dari dua setengah jam.
“Kebakaran ini masuk dalam skala besar, karena hampir 50 persen bagian pabrik terbakar,” jelas Gatot.
Menurut Gatot, kejadian kebakaran berawal dari adanya korsleting listrik di area produksi shanghai. Pada saat itu, pabrik sudah dalam keadaan tutup, dan hanya meninggalkan satpam penjaga. Melihat ada kobaran api, satpam langsung berusaha memadamkan dengan menggunakan APAR, sembari menghubungi pihak Damkar Tulungagung.
“Pemadaman cukup lama, karena banyak minyak dan bahan yang mudah terbakar,” terangnya.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini, namun pemilik pabrik mengalami kerugian materiil diantaranya hampir 50 persen gedung pabrik terbakar, alat penggorengan, minyak goreng sebanyak 200 kilogram dan tujuh kwintal produk shanghai yang sudah digoreng.
Penulis: Setiawan
Editor: Novira