Bacaini.id, KEDIRI – Sebuah sepeda motor hangus terbakar usai mengisi BBM di SPBU Jalan Joyoboyo, Kota Kediri, Sabtu, 7 Mei 2022. Beruntung, pengendara sepeda motor berhasil menyelamatkan diri.
Pemilik sekaligus pengemudi sepeda motor tersebut diketahui bernama Nurcholis, warga Desa Kwadungan, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Kediri.
Security SPBU Joyoboyo, Suprobo mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Sesuai prosedur, pengisian BBM dilakukan saat mesin dalam keadaan mati. Setelah dilayani petugas, Nurcholis terlihat kesulitan saat menyalakan kembali sepeda motornya.
“Beberapa kali dicoba, tapi mesin motornya belum juga nyala. Kemudian saya suruh menyalakan di luar. Waktu dicoba lagi, tiba-tiba muncul api dan langsung membakar motor itu,” kata Suprobo kepada Bacaini.id, Sabtu, 7 Mei 2022.
Agar kobaran api tidak semakin membesar, petugas SPBU langsung membantu memadamkan api dengan menggunakan Alat Pemadam Kebakaran Ringan (APAR).
“Hampir tiga APAR sampai api benar-benar padam. Tapi motornya sudah rusak berat, setengah bagian yang hangus terbakar,” imbuhnya.
Dalam insiden tersebut, Nurcholis bersama anak dan istrinya berhasil selamat. Saat mencoba menyalakan mesin dan muncul percikan api, Nurcholis langsung berlari menyelamatkan diri. Sedangkan anak dan istrinya memang sudah menunggu di tempat yang cukup jauh dari lokasi motor yang terbakar tepat di depan SPBU Joyoboyo.
Kapolsek Kediri Kota, AKP Mustakim menduga sepeda motor tersebut terbakar karena tangki BBM terlalu penuh, sehingga ada sebagian BBM yang tumpah mengenai mesin.
“Saat berusaha dinyalakan, ada sedikit BBM yang tumpah mengenai mesin. Akhirnya muncul percikan api yang langsung menyambar tangki BBM yang baru diisi,” terang AKP Mustakim.
Saat peristiwa tersebut terjadi, anak perempuan Nurcholis terlihat menangis histeris ketakutan. Pengendara lain yang sedang mengisi BBM pun sempat panik melihat kejadian itu.
Saat ini, sepeda motor milik Nurkholis dievakuasi petugas ke Mapolsek Kediri Kota untuk penyelidikan lebih lanjut.
Penulis: AK.Jatmiko
Editor: Novira