Bacaini.id, KEDIRI – Puluhan Komunitas Milenial atau pemilih pemula di Kabupaten Kediri mendeklarasikan dukungan kepada Erick Thohir sebagai calon Presiden pada pilpres 2024. Erick dianggap mampu memimpin dan mengakomodir kaum muda bekerja di lingkungan BUMN.
Deklarasi tersebut disampaikan sejumlah peserta pelatihan pemilih pemula di Balai Latihan Kerja Pare Kabupaten Kediri, Sabtu, 16 April 2022. Mereka menamakan diri Garda Erick.
Koordinator deklarasi, Hudiono Sih Marwoko mengatakan deklarasi Erick Thohir sebagai capres 2024 ini dilakukan karena para milenial di Kabupaten Kediri menginginkan lahirnya pemimpin muda yang memiliki kredibilitas baik terhadap negara. “Bahkan Erick Thohir juga memiliki rasa nasionalisme yang tinggi, kemudian respek terhadap kaum muda, cerdas serta memiliki spirit dan spiritualitas yang baik,” ungkap Hudiono.
Karena itu mereka berinisiatif mendeklarasikan mantan Ketua Tim Kampanye Nasional pasangan Joko Widodo – Ma’rif Amin itu sebagai presiden.
Tak hanya loyalitas pada bangsa, sosok Erick Thohir sebagai Menteri BUMN dinilai memiliki banyak prestasi dalam memperbaiki kinerja BUMN. Sampai saat ini dia juga tidak memiliki catatan korupsi dengan jejak politik yang cemerlang. “Kejak politiknya bagus, muda, cerdas dan berakhlak,” pungkas Hudiono.
Penulis AK. Jatmiko
Editor: HTW
Tonton video: